Antisipasi Ritual Malam 1 Suro, Akses Masuk Alas Purwo Banyuwangi Disekat

Empat titik akses masuk Taman Nasional Alas Purwo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur disekat. Hal itu untuk mengantisipasi warga menggelar ritual malam 1 Suro.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 10 Agustus 2021 | 20:59 WIB
Antisipasi Ritual Malam 1 Suro, Akses Masuk Alas Purwo Banyuwangi Disekat
Teduhnya Taman Nasional Alas Purwo di Banyuwangi. [Instagram/@tiur_stak]

SuaraMalang.id - Empat titik akses masuk Taman Nasional Alas Purwo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur disekat. Hal itu untuk mengantisipasi warga menggelar ritual malam 1 Suro.

"Kami melakukan penyekatan di empat titik akses masuk ke TNAP. Jadi dipastikan pengunjung juga tidak bisa masuk. Penutupan kemungkinan juga mendapat opsi perpanjangan mengingat PPKM yang juga diperpanjang hingga 16 Agustus 2021. Akan tetapi kami masih menunggu instruksi dari Balai TNAP," kata Koordinator Konservasi Balai Taman Nasional Alas Purwo, Awang Sukayana, mengutip dari suarajatimpost.com jaringan suara.com, Selasa (10/9/2021).

Alasan penutupan dan penyekatan Alas Purwo, lanjut dia, untuk mencegah penularan virus Covid-19. Lantaran, ritual malam satu suro berpotensi diikuti ribuan orang.

"Kalau pas suro, apalagi pas malam satu suro pengunjung yang datang itu bisa mencapai ribuan. penutupan ini menjadi bagian kami untuk menghindari dan mencegah kerumunan yang dikhawatirkan menjadi kluster virus Covid-19," imbuhnya.

Baca Juga:Banyuwangi Terima 5.796 Dosis Vaksin Moderna untuk Nakes

Dijelaskannya, terpantai sejumlah pengunjung dari luar kota telah berbondong -bondong mendatangi kawasan Taman Nasional Alas Purwo diduga akan menggelar ritual satu suro. Namun harus putar balik karena adanya penyekatan.

"Kemarin ada yang dari Blitar, Jember, Surabaya itu semua disuruh kembali. Kami meminta maaf kepada pengunjung Alas Purwo karena saat ini belum bisa masuk," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini