Polres Malang Siapkan 5.000 Dosis untuk Vaksinasi Covid-19

Kapolres Malang AKBP Bagoes Wibisono mengatakan, vakisnasi masal kedua kalinya ini menyiapkan 5.000 dosis vaksin Covid-19.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 28 Juli 2021 | 20:06 WIB
Polres Malang Siapkan 5.000 Dosis untuk Vaksinasi Covid-19
ilustrasi -Polres Malang Siapkan 5.000 Dosis untuk Vaksinasi Covid-19. [Suara.com/Angga Budhiyanto]

SuaraMalang.id - Polres Malang menggelar kembali vaksinasi Covid-19. Sasaran lokasi vaksin rencananya di Kecamatan Pakis dan Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis 29 Juli 2021.

Kapolres Malang AKBP Bagoes Wibisono mengatakan, vakisnasi masal kedua kalinya ini menyiapkan 5.000 dosis vaksin Covid-19.

"Besok vaksinasi massal di Pakis dan Gondanglegi. Insya Allah kalau lancar ada 5000 dosis yang sudah disiapkan," ujarnya dikutip dari timesindonesia.co.id -- jejaring suara.com, Rabu (28/7/2021).

Dijelaskannya, agenda vaksinasi massal itu terus dimatangkan segala kebutuhannya. Bagi calon peserta vaksinasi, lanjut dia, teknisnya warga yang belum vaksin sama sekali dapat berkoordinasi dengan Ketua RT setempat.

Baca Juga:Ibu Hamil di Kota Malang Meninggal, Sempat Kesulitan Cari Rumah Sakit

"Memang untuk kegiatan kita fokuskan per kecamatan, untuk lebih mempermudah pendataan dan pertanggungjwaban kami. Persiapan sekarang lagi pendataan dari TNI, Polri dan Pemkab. Warga yang belum vaksin pertama bisa ikut vaksinasi massal besok," jelasnya.

Pria yang pernah menjabat Kapolres Madiun ini menambahkan, program vaksinasi masal ini mendukung arahan Presiden RI Joko Widodo untuk menekan laju penularan Covid-19.

"Memang untuk kegiatan kita fokuskan per Kecamatan, agar lebih mudah pendataan dan pertanggung jawaban kita," sambungnya.

AKBP Bagoes Wibisono berharap masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan serbuan Vaksinasi Covid-19 yang digelar Polres Malang bersama Pemkab Malang serta Forkopimda Kabupaten Malang. 

Baca Juga:Kisah Zahidhan, Anak Buruh Tani di Kepanjen Malang yang Lulus Seleksi Bintara Polri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini