SuaraMalang.id - Diduga gegera lampu yang tidak terang alias remang-remang, pasangan muda-mudi memanfaatkan Alun-alun Jember jadi ajang mesum. Alhasil, Satpol PP menertibkan sejoli mesum itu untuk menjaga kesucian Ramadhan di wilayahnya.
Lokasi yang menjadi tempat berbuat tak senonoh itu berada di sisi Timur Alun-alun Jember. Persisnya di Jalan Ahmad Yani.
Plt. Kepala Bidang Penertiban Masyarakat dan Penertiban Umum Satpol PP Jember Nino Eka Putra membenarkan aktivitas mesum muda-mudi di Alun-alun Jember tersebut. Tapatny saat petugas menggelar patroli pada Senin (19/4/2021) malam.
Sejoli memanfaatk bangku taman di area minim penerangan alias remang-remang untuk mesum. Petugas Satpol PP pun langsung melakukan teguran.
Baca Juga:Kronologi dan Pemicu Pengeroyokan Anggota Pagar Nusa di Jember
"Kejadian ini diketahui anggota kami saat menggelar patroli protokol kesehatan kepada pengunjung alun-alun dan mendapati sejoli tersebut sedang bermesraan di sisi Timur, akhirnya kami tegur dan lakukan pembinaan agar tidak menodai kesucian bulan Ramadhan,” ujar Nino dikutip dari Suarajatimpost.com jaringan Suara.com, Selasa (20/4/2021).
Nino juga mengingatkan, agar seluruh pengunjung alun-alun selalu menerapkan protokol kesehatan untuk pencegahan covid-19, terlebih saat ini pandemi masih berlangsung, dan jika diketahui ada warga yang tidak mengenakan masker, pihaknya akan menyuruhnya untuk pulang.
“Kami juga mengingatkan kepada pengunjung alun-alun, agar selalu menerapkan protokol kesehatan, dengan tidak bergerombol dan serta selalu memakai masker, jika ada yang tidak memakai masker ya kita tegur untuk pulang,” pungkas Nino.