Viral Suami Curhat Gaji Habis Demi Bayar Cicilan, Buat Istri Cuma Rp 1 Juta

"Maksa banget cicil mobil, saran penuhin kebutuhan istri dulu bang, 1 juta buat sebulan enggak akan cukup, apalagi kalau udah punya anak," komentar warganet.

Farah Nabilla
Selasa, 23 Februari 2021 | 13:45 WIB
Viral Suami Curhat Gaji Habis Demi Bayar Cicilan, Buat Istri Cuma Rp 1 Juta
Ilustrasi suami memikirkan cicilan. (Shutterstock)

SuaraMalang.id - Seorang suami mencurahkan isi hatinya mengenai tanggungan kebutuhan rumah tangga yang harus ia penuhi setiap bulannya.

Mengurus kebutuhan rumah tangga memang tidak semudah membalikkan telapak tangan, apalagi jika pendapatan yang diterima terbilang pas-pasan jika harus digunakan untuk menutup bayar cicilan.

Seperti pengalaman yang dialami dan dibagikan oleh seorang suami ini. Kisahnya yang ia unggah lewat akun TikTok @aby_jay mendapat perhatian warganet lantaran mengungkap pengeluaran bulanan sebagai seorang kepala rumah tangga.

Dalam unggahan itu, ia menuliskan rincian biaya yang ia terima dan ia keluarkan per bulannya.

Baca Juga:Suami Diracun Istri Pakai Insektisida, Paksa Hubungan Intim saat Hamil

Dalam sebulan, pria ini mengaku mendapat gaji dari tempatnya bekerja sebesar Rp 6.500.000.

Gaji itu kemudian ia bagi untuk memenuhi kebutuhan primer, sekunder dan tersier dalam hidupnya.

Hampir separuh dari gaji itu ia gunakan untuk membayar cicilan mobil yakni sebesar Rp 3.100.000.

Sementara itu, ia juga masih mencicil rumah yang harus dibayar per bulannya Rp 900.000.

Curhat suami gaji habis buat bayar cicilan [TikTok/@aby_jay]
Curhat suami gaji habis buat bayar cicilan [TikTok/@aby_jay]

Sang istri pun ia berikan uang belanja sebesar Rp 1000.000 per bulannya. Hal itu tak lepas dari pengeluarannya yang masih harus memberi kiriman kepada orang tua sebesar Rp 800.000.

Baca Juga:Bukan Sekadar Nafsu, Ini Alasan Kiwil Nikahi Para Janda

Selain itu, ia masih harus membayar listrik dan air sejumlah Rp 400 ribu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini