- Azizah Salsha curhat panjang di Instagram, merenungkan hidupnya setelah bercerai dari Pratama Arhan.
- Ia mengaku sedang belajar menerima diri sendiri dengan segala kekurangan dan fokus pada pertumbuhan.
- Unggahannya justru menuai banyak komentar negatif dari netizen yang menyinggung dugaan selingkuh.
SuaraMalang.id - Mantan istri Pratama Arhan, Azizah Salsha kini belum kembali menikah namun sudah digosipkan mempunyai kekasih baru.
Namun ia menuliskan sebuah curhat panjang pada unggahan terbaru di akun Instagramnya.
Azizah Salsha merenungkan perjalanan hidupnya setelah bercerai dengan pesepakbola Pratama Arhan.
Azizah yang baru saja berusia 22 tahun seolah ingin membuka lembaran baru setelah perpisahannya itu.
"Untuk sementara waktu, hidup terasa mudah, karena hal-hal baru saja jatuh ke tempatnya. Tumbuh dewasa mengajari aku bahwa itu tidak akan selalu berjalan sesuai keinginanku dan tidak apa-apa," tulis Azizah Salsa di Instagram pada Jumat (18/10/2025).
"Sementara 20 terasa seperti seumur hidup, 22 terasa seperti aku telah melalui semuanya," lanjutnya seakan mengatakan bahwa dua tahun terakhir kehidupannya bersama Arhan telah memberikannya banyak pelajaran.
Azizah pun kini mulai belajar untuk bisa menjalani hidup lebih tenang dan mencoba untuk menerima diri sendiri dengan segala kekurangannya.
Ia juga ingin mencari ketenangan di dalam hidupnya.
"Aku belajar pelan-pelan buat nerima diri sendiri, dengan semua kekurangan dan prosesnya, menerima dan memaafkan diriku sendiri untuk hal-hal yang tidak aku ketahui sebelumnya," tulisnya.
Baca Juga: Inara Rusli Luruskan soal Rumahnya Didatangi Aparat Pengadilan
"Hanya bertumbuh, hadir dan biarkan orang berpikir dan berkata apa yang mereka inginkan sementara saya fokus pada diri sendiri untuk menjadi pribadi yang lebih baik," tambah Azizah.
Namun curhatan panjang Azizah Salsha itu malah mendapat banyak komentar negatif dari netizen.
Ada juga yang menyinggung tentang dugaan perselingkuhan yang dilakukan oleh Azizah.
"Zize gw benci bgt sma lo pdhl kita g kenal sumpah ihh," tulis akun @ama***.
"Pnjng bgt quotes lo, sepanjang perselingkuhan lo ze," komentar @hah***.
"Nemu kata2 Dmn neng? Ditanya wartawan ngang ngeng ngong cengengesan gjls," kata @kkh***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Daftar HP Xiaomi yang Terima Update HyperOS 3 di Oktober 2025, Lengkap Redmi dan POCO
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- 7 Fakta Nusakambangan, Penjara di Jawa Tengah yang Dihuni Ammar Zoni: Dijuluki Pulau Kematian
Pilihan
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
Terkini
-
Cuan Rp2,5 Juta, Yuk Pantau 5 Link Sebar ShopeePay
-
Merenung Dan Curhat Panjang, Azizah Salsha Malah Dihujat Warganet
-
BRI Dukung Ketahanan Pangan dengan Memberikan Pelatihan Pemberdayaan Masyarakat Kelola Farming
-
5 Link DANA Kaget Rp 279 Ribu Untuk Tambahan Anggaran Belanja Akhir Pekan
-
Jangan Sampai Ketinggalan, LINK DANA Kaget Jumat Berkah Terbaru Ada Di Sini