Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Selasa, 29 April 2025 | 18:38 WIB
Ilustrasi motor . (Pixabay)

SuaraMalang.id - Kisah pilu dialami kurir dan penjual minuman susu fermentasi, Yakult bernama Iswati Nurfaridah (41). Perempuan asal Kepanjen, Kabupaten Malang itu harus kehilangan motornya saat mengantarkan pesanan ke pelanggan. 

Peristiwa itu terjadi pada Sabtu, 26 April 2025. Motor Honda Vario dengan nomor polisi N 4771 EAB hilang dibawa kabur pencuri

Korban kehilangan motor saat mengantarkan pesanan ke pelanggan pemilik toko di Jl. HM Sun’an, Kelurahan Penarukan, Kepanjen, Kabupaten Malang. 

Saat itu motornya diparkir di depan toko tersebut. Korban meninggalkan kendaraan miliknya dengan posisi kunci masih mancap karena dekat. 

Baca Juga: Korban Dokter AY Terus Bermunculan, Terbaru Diperiksa Bagian Sensitif

Namun begitu berbalik, ternyata motornya sudah lenyap. Korban kebingungan melihat kendaraannya tidak ada. 

Muncul dugaan, pelaku sudah mengamati dan membuntuti korban sejak dari arah utara (daerah Sukoraharjo - Kepanjen). Sebab, setiap korban berhenti di toko untuk mengantarkan pesanan yakult, hampir selalu meninggalkan kunci kontak menempel pada kendaraan. 

Kasus kehilangan motor ini sempat viral di media sosial. Korban mengunggah video permohonan maaf kepada pelanggan melalui video di media sosial akibat gangguan pengiriman.

"Untuk pelanggan Sabtu, Minggu, Senin, saya tidak bisa mengirim dulu ya karena sepeda dan Yakult saya masih dicuri orang. Ini masih olah TKP. Mohon maaf sekali karena masih mengurus kehilangan," ujar korban dilansir dari TIMES Indonesia --- partner Suara.com. 

Unggahan video korban dengan cepat langsung mendapat banyak komentar dari warganet. Tidak sedikit yang menaruh simpati kepada Iswati. Bahkan, ada yang mengusulkan untuk melakukan penggalangan dana. 

Baca Juga: Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun

Tak hanya itu, warganet ikut serta membongkar jejak sepeda motor korban. Ada akun yang mengaku melihat diduga kendaraan Iswati melintas dikendarai orang lain kawasan wisata Sumber Maron Pagelaran.

Load More