SuaraMalang.id - Dua rumah di Desa Bangilan, Kabupaten Tuban, ludes terbakar akibat kebakaran yang dipicu oleh obat nyamuk, Senin (17/2/2025) pagi.
Kejadian ini mengakibatkan kerugian material yang diperkirakan mencapai Rp 100 juta, meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Menurut keterangan AKP Rukandar, kebakaran bermula sekitar pukul 05.00 WIB, ketika korban Rini Susilowati (44) yang sedang tidur bersama anaknya terbangun dan mendapati kasur yang ia tiduri telah terbakar.
Rini mencoba memadamkan api, namun api yang sudah membakar kasur semakin besar dan dengan cepat menjalar ke rumah tetangganya, Tri Wahyuni Pratiwi (50).
Baca Juga: Korsleting Kompresor Picu Kebakaran Hebat di Pagelaran Malang, Kerugian Capai Rp 130 Juta
“Korban terbangun dan melihat kasur yang ditiduri telah terbakar. Ia berusaha memadamkan api, namun api semakin membesar dan menyebar ke rumah tetangga,” ujar AKP Rukandar.
Kedua rumah yang terbuat dari kayu tersebut dengan cepat terbakar, dan meskipun warga sekitar mencoba membantu memadamkan api, usaha tersebut tidak berhasil. Akhirnya, warga melaporkan kejadian ini kepada petugas pemadam kebakaran.
Petugas Damkar dari Kecamatan Singgahan dan Jatirogo datang dengan dua unit mobil pemadam dan berhasil memadamkan api pada pukul 08.15 WIB. Untuk memastikan tidak ada bara yang tersisa, petugas melanjutkan upaya pembasahan hingga pukul 09.00 WIB.
Meskipun tidak ada korban jiwa, kebakaran ini mengakibatkan kerugian material yang cukup besar bagi kedua keluarga. AKP Rukandar mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan obat nyamuk atau perangkat lainnya yang dapat memicu api.
“Kami menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati saat menggunakan obat nyamuk atau peralatan lainnya yang bisa menimbulkan api,” tutup Rukandar.
Baca Juga: Korsleting Listrik Picu Kebakaran Hebat di Pagelaran Malang, Rumah Ludes Terbakar
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Kisah Sugianto: Pekerja Migran Indonesia Jadi Pahlawan di Korea Selatan!
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
-
Apa Itu Visa F-2? Hadiah Sugianto, WNI Jadi Penyelamat saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Bandara Soetta Bantah Isu Kebakaran, Deputi Komunikasi Sebut Ada Pabrik Plastik yang Terbakar
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan