Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Selasa, 18 Februari 2025 | 00:14 WIB
Pelatih Kepala PSS Sleman, Mazola Junior. (Instagram/@pssleman)

SuaraMalang.id - PSS Sleman kembali menelan kekalahan besar setelah dihajar Arema FC 6-2 pada laga Liga 1 2024-2025 pekan ke-23 yang berlangsung di Stadion Soepriadi Blitar, Senin (17/2/2025).

Laga yang sempat tertunda selama 1 jam 55 menit akibat hujan deras dan kondisi lapangan tergenang air, berakhir dengan hasil buruk bagi tim tamu.

Pelatih PSS Sleman, Mazola Junior, mengungkapkan rasa malunya atas kekalahan ini.

“Tim profesional yang bermain di Liga 1 tak boleh kebobolan seperti kita kebobolan. Saya malu dan saya sangat profesional,” ujar Mazola setelah pertandingan.

Baca Juga: M Rafli Pecah Telur, Arema FC Pesta Gol ke Gawang PSS Sleman

Meskipun di babak pertama PSS Sleman sempat memberikan perlawanan dan saling balas gol dengan Arema FC, alur permainan berubah drastis di babak kedua.

Mazola mengakui strategi timnya gagal berjalan dengan baik, dan ini mengingatkannya pada kekalahan sebelumnya melawan Semen Padang.

“Di babak pertama PSS Sleman bermain dengan baik. Kita dapat beberapa kesempatan dari bola mati. Namun, di babak kedua kita tak berjalan baik. Strategi tidak berjalan sukses, kita hilang fokus, seperti pertandingan lawan Semen Padang,” ucap Mazola.

Pemain PSS Sleman, Vico Duarte, juga mengungkapkan rasa malu dengan kekalahan telak tersebut.

"Saya sebagai pemain juga malu dan saya tak pernah kalah seperti ini sebagai pemain profesional," kata Vico.

Baca Juga: Aremania Tidur Nyenyak Malam Ini! Drama 8 Gol Comeback Spektakuler Arema FC Bantai PSS Sleman 6-2

Ia pun meminta maaf kepada suporter PSS Sleman atas hasil buruk ini, yang membuat timnya kini menelan empat kekalahan berturut-turut.

Load More