Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Senin, 13 Januari 2025 | 18:23 WIB
ILUSTRASI - Program makan bergizi gratis yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat [Diskominfo/HO/Suara.com]

Selama periode uji coba, menu makanan disiapkan oleh dua warung yang dipilih dengan standar kebersihan dan gizi tertentu.

Anis menyebut bahwa program ini sangat bermanfaat bagi anak-anak. Selain menu yang bervariasi setiap hari, susu menjadi favorit para siswa.

“Anak-anak paling suka minum susunya. Susunya habis duluan sebelum makanannya,” ujar Anis.

Pemkot Malang berharap dapat memperluas cakupan program MBG ke lebih banyak sekolah di masa mendatang.

Baca Juga: Dana Makan Bergizi Siswa Malang Diusulkan Naik Jadi Rp15 Ribu per Porsi

Langkah ini diharapkan tidak hanya mendukung asupan gizi siswa, tetapi juga membantu keluarga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan makanan bergizi.

Program ini, yang dimulai dari SDN Lowokwaru 3, kini menjadi awal langkah besar Pemkot Malang dalam memberikan perhatian lebih pada generasi muda.

Dinas Pendidikan Kota Malang terus mengevaluasi dan mempersiapkan pelaksanaan yang lebih luas dengan melibatkan berbagai pihak.

Kontributor : Elizabeth Yati

Baca Juga: Modal Judi Online, Pemuda Malang Tipu Pedagang Pulsa dengan Modus Isi Saldo E-Money

Load More