SuaraMalang.id - **Berita Terbaru: Dishub Kota Malang Tambah Lampu Penerangan Jalan di Terminal Arjosari**
Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang akan segera menambah unit penerangan jalan di area terminal angkutan umum kota (angkot) di Terminal Arjosari.
Pemasangan penerangan baru ini akan dilakukan pada bulan Oktober 2024 dengan dana sekitar Rp 25 juta yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Malang tahun 2024.
Penambahan lampu penerangan ini merupakan respons atas keluhan warga dan sopir angkot yang merasa bahwa area terminal angkot di sore dan malam hari terlalu minim cahaya.
Baca Juga: Kota Malang Identifikasi 7 Titik Baru untuk Lahan Parkir di Kawasan Kayutangan Heritage
Kondisi tersebut membuat penumpang merasa tidak nyaman dan was-was saat menunggu angkot di malam hari.
"Kami menerima banyak keluhan dari penumpang yang merasa takut ketika hendak naik angkot di sore atau malam hari karena area angkot yang gelap. Ini akan segera kami realisasikan karena pengadaannya sudah siap," ujar Kadishub Kota Malang, Widjaja Saleh Putra, pada Kamis (17/10/2024).
Lampu penerangan baru ini akan menggunakan teknologi solar cell atau panel surya untuk meningkatkan efisiensi biaya operasional dan perawatan.
Widjaja menjelaskan bahwa penggunaan solar cell dipilih agar perawatan lebih mudah dan hemat biaya dibandingkan dengan sistem penerangan konvensional.
"Untuk efisiensi biaya operasional dan perawatan, kami memutuskan menggunakan solar cell," tambahnya.
Baca Juga: Parkir Sembarangan di Jalan Semeru dan Bromo Disikat
Dengan pemasangan lampu penerangan baru ini, diharapkan keamanan dan kenyamanan di area Terminal Arjosari akan meningkat, terutama bagi penumpang angkot yang memanfaatkan layanan transportasi di sore dan malam hari.
Kontributor : Elizabeth Yati
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama