SuaraMalang.id - Laga pekan kedelapan Liga 1 2024/2025 antara Arema FC dan Malut United yang akan digelar pada Sabtu (19/10/2024) di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, akan menjadi momen reuni yang penuh nostalgia.
Pasalnya, Malut United memiliki sejumlah mantan pemain dan staf yang pernah membela Arema FC di masa lalu. Kehadiran mereka di tim promosi tersebut berpotensi menjadi "mantan jahat" yang bisa menyulitkan Singo Edan dalam pertandingan nanti.
Tim yang berstatus sebagai salah satu dari tiga tim promosi bersama PSBS Biak dan Semen Padang itu, kini diperkuat oleh beberapa mantan penggawa Arema yang siap unjuk gigi melawan klub lamanya.
Setidaknya ada dua pemain yang pernah berseragam Arema di masa lalu, yaitu Ilham Udin Armaiyn dan Yandi Sofyan Munawwar.
Selain dua pemain tersebut, Malut United juga diperkuat oleh beberapa mantan staf pelatih Arema di jajaran tim kepelatihannya.
Di antaranya adalah Pelatih Kiper Alan Haviluddin, Asisten Pelatih Kiper Joko Ribowo, Analis Alief Syafrizal, dan Pelatih Fisik Gaselly Jun Panam.
Dengan begitu banyak sosok yang mengenal baik karakter permainan Arema FC, laga ini bisa menjadi tantangan tersendiri bagi Singo Edan.
Ilham Udin Armaiyn
Ilham Udin Armaiyn pernah menjadi bagian dari skuad Arema FC di musim Liga 1 2022/2023. Pemain asli Maluku ini dikenal sebagai penyerang sayap yang memiliki kecepatan dan kemampuan penetrasi yang baik.
Baca Juga: Waspada Serangan Balik Mematikan, Arema FC Antisipasi Kebangkitan Malut United
Saat memperkuat Arema, Ilham tampil dalam 27 pertandingan dengan mencatatkan tiga gol dan dua assist. Kini, Ilham berperan besar dalam keberhasilan Malut United promosi ke Liga 1 musim ini.
Meski hingga pekan ketujuh Liga 1 musim ini belum pernah dimainkan, Ilham Udin berpotensi menjadi kejutan di laga melawan Arema.
Pelatih Malut United, Imran Nahumarury, bisa jadi menyimpan Ilham sebagai senjata rahasia untuk melawan mantan klubnya.
Pengalaman Ilham di Liga 1 dan pengetahuannya tentang karakter permainan Arema bisa menjadi faktor penting yang perlu diwaspadai oleh tim Singo Edan.
Yandi Sofyan Munawwar
Yandi Sofyan Munawwar pernah memperkuat Arema FC pada Indonesia Super League (ISL) 2013, meski saat itu tidak banyak mendapatkan kesempatan bermain.
Berita Terkait
-
Waspada Serangan Balik Mematikan, Arema FC Antisipasi Kebangkitan Malut United
-
Joel Cornelli Siapkan Skema Kejutan, Pemain Muda Arema FC Siap Unjuk Gigi
-
Kalahkan Pemain Senior, 2 Wonderkid Arema FC Ini Rajai Menit Bermain
-
Singo Edan Tak Kenal Libur! Arema FC Ganas Berlatih Demi Puncak Klasemen
-
Tak Mau Berleha-leha, Arema FC Berencana Gelar Uji Coba Saat Libur Kompetisi
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah