Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Rabu, 18 September 2024 | 12:42 WIB
Joel Cornelli (tengah), pelatih Arema FC pastikan pemainnya tetap waspada meski pilar Persib Bandung berpotensi absen. (ligaindonesia.com)

SuaraMalang.id - Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menargetkan untuk mempertahankan momentum positif timnya saat bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan keenam Liga 1 musim 2024-2025, yang akan berlangsung pada Jumat, 20 September 2024.

Pelatih asal Brasil tersebut optimis bisa melanjutkan tren tidak terkalahkan yang telah diraih timnya dalam tiga pertandingan terakhir.

Setelah meraih kemenangan pertama musim ini melawan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0 di pekan kelima, Arema kini memiliki catatan satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan hanya satu kekalahan.

"Kami mengambil pelajaran dari setiap pertandingan yang kami hadapi, baik itu melawan Persib Bandung, Bali United, maupun PSM Makassar. Kami ingin terus melanjutkan apa yang sudah kami mulai," ujar Joel Cornelli.

Baca Juga: Arema FC Akan Jamu Malut United Tanggal 19 Oktober di Stadion Soeprijadi

Joel menekankan pentingnya kepercayaan dalam tim, yang dia anggap sebagai modal penting untuk menjaga performa Arema.

Menurutnya, kepercayaan yang kuat antar pemain dan staf pelatih adalah kunci dari ketangguhan tim saat ini.

“Para pemain percaya pada metode yang kami terapkan dan mereka juga percaya satu sama lain. Ini adalah dasar yang kuat untuk terus memperbaiki performa,” tambahnya.

Dengan rekor tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir dan semangat yang tinggi, Arema FC berambisi untuk memperpanjang tren positif tersebut saat menghadapi PSS Sleman.

Kemenangan di laga mendatang tidak hanya akan memperkuat posisi Arema di klasemen sementara Liga 1, tetapi juga akan menambah kepercayaan diri tim menjelang pertandingan-pertandingan berikutnya di musim ini.

Baca Juga: Lucas Frigeri dari Arema FC Raih Nominasi Save of the Week dan Dua Penghargaan Lain

Kontributor : Elizabeth Yati

Load More