Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Sabtu, 31 Agustus 2024 | 14:22 WIB
Ilustrasi pencurian. [Pixabay]

SuaraMalang.id - Praktik bidan milik Indriyati (60) yang ada di Jalan Simpang Flamboyan, Kelurahan Lowokwaru, Kota Malang disatroni maling.

Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (29/8/2024). Bidan Indriyati pun kehilangan uang Rp500 ribu.

Berdasarkan hasil rekaman CCTV terlihat pelaku mengambil uang yang disimpan di dalam laci meja ruang periksa.

Nasihul Amin (42), adik Indriyati mengatakan, uang yang diambil pelaku ini sejatinya akan dibelikan klip plastik untuk membungkus obat.

Baca Juga: Terungkap Pemilik Pajero Berpelat Nomor Lemhannas Palsu di Malang

"Kakak saya berniat mengambil uang hasil praktik sebesar Rp500 ribu dari laci meja. Namun, saat laci dibuka, uangnya sudah hilang," ujarnya dilansir dari Times Indonesia--jaringan Suara.com, Jumat (30/8/2024).

Kejadian pencurian tersebut pertama kali diketahui saat Nasihul melihat laci meja ruang periksa dalam keadaan terbuka. Padahal biasanya tertutup setelah pemeriksaan pasien.

Nasihul yang curiga lantas melihat rekaman CCTV. Tampak pelaku mengambil uang di laci.

Pelaku menggunakan motor Honda Beat bernomor polisi S-4339-SD. Pelaku datang sekitar pukul 17.30 WIB. Saat itu pagar dan pintu tempat praktik terbuka, sedangkan keluarga Indriyati sedang mempersiapkan diri untuk salat maghrib di masjid. Pelaku kemudian menyelinap masuk ke ruang praktik untuk mengambil uang dari laci meja.

"Pelaku sempat bersinggungan dengan anak saya yang baru pulang sekolah, tapi anak saya mengira pelaku adalah pasien," jelas Nasihul.

Baca Juga: Kantongi Tiket PDIP, Sam HC-Ganis Rumkopo Mendaftar ke KPU Kota Malang Hari Ini

Pihaknya belum melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Load More