SuaraMalang.id - Kecelakaan tragis terjadi di Jalur Pantura tepat di Jalan Raya Raci, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, pada Kamis (15/8/2024) pagi.
Korban, Zainal Abidin (27), seorang guru asal Kota Pasuruan, tewas di lokasi kejadian dengan luka parah di bagian kepala.
Zainal, yang merupakan warga Kelurahan Kebonsari, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, mengendarai motor matik hitam dengan nopol N 5640 VAH dari arah timur. Sesampainya di lokasi, Zainal menabrak pick-up yang melaju searah di depannya.
Akibatnya, Zainal terjatuh ke arah kiri dan ditabrak oleh truk muatan pasir yang juga melaju dari arah yang sama.
Baca Juga: Salah Sasaran, Pemuda 19 Tahun Dibacok Gengster di Pasuruan
Sopir truk, Muhammad Sakir Efendi, mengatakan, "Itu dari arah timur jatuh karena nabrak pick-up yang mau belok. Saat jatuh, dia kena truk saya."
Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan, Iptu Kunaefi, menyatakan bahwa kecelakaan diduga terjadi karena kurangnya kehati-hatian pengendara motor. Pihak kepolisian saat ini masih melakukan penyelidikan lebih lanjut dan mencari saksi-saksi di lokasi kejadian.
"Kami masih melakukan penyelidikan dan mencari saksi-saksi di lokasi," ujar Kunaefi.
Polisi telah mengamankan truk muatan pasir, motor korban, dan sopir truk untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut. Jenazah Zainal telah dibawa ke RSUD Bangil untuk proses lebih lanjut.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: Polisi Buru Toyota Avanza yang Tabrak Pelajar Hingga Tewas di Tulungagung
Berita Terkait
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
-
Kecelakaan Maut Bus Rombongan Bonek, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- TIPU UGM Daftarkan Gugatan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Pengadilan
- Rebut Mic dari Pengacara, Adab Lisa Mariana Kena Sentil Psikolog: Emang Ini Sinetron?
Pilihan
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
-
Tanpa Tedeng Aling-aling, Pramono Sebut Bank DKI Tidak Dikelola Profesional: Banyak Kasus Terus!
-
5 HP Murah Mirip iPhone 16: Harga Mulai Sejutaan, Bikin Orang Terkecoh!
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
Terkini
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang