SuaraMalang.id - Kasus kematian seorang wanita di Desa Saptorenggo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang pada Selasa (16/7/2024) menggegerkan warga.
Wanita yang tewas tersebut bernama Sunik (48). Korban meninggal dunia dengan luka di bagian kepala.
Diduga, korban meninggal dunia karena dibunuh. Sejumlah barang milik Sunik juga hilang.
Kasatreskrim Polres Malang AKP Gandha Syah mengaku telah memeriksa sejumlah saksi terkait kasus tersebut.
Sebanyak 11 orang diperiksa sebagai saksi. “Setelah kami lakukan olah TKP, korban meninggal dunia dengan luka di kepala,” ucap Gandha dikutip dari BeritaJatim--jaringan Suara.com, Sabtu (20/7/2024).
Berdasarkan keterangan yang didapatkan kepolisian, sempat ada tamu yang berkunjung ke rumah korban sebelum ditemukan tewas.
Pihaknya masih melakukan pendalaman terkait informasi tersebut. Termasuk menyusuri rekaman CCTV. Polisi memeriksa kamera pengawas di sepanjang jalan rumah Korban sampai dengan terminal Arjosari Malang dan Terminal Bungurasih, Surabaya.
“Kami mohon doa mudah-mudahan perkara ini bisa kami ungkap secara cepat dan benar. Kami juga mengejar terduga pelaku ini hingga ke Surabaya,” katanya.
Terduga pelaku diduga berasal dari Surabaya dan saat ini sedang bersembunyi. “Pelaku di duga berasal dari Surabaya dan saat ini sembunyi di daerah Krembangan, Surabaya. Mudah-mudahan dalam waktu 24 jam lagi kita bisa tangkap pelaku,” kata Gandha.
Baca Juga: Ketua DPRD Ingatkan Wahyu Hidayat Tak Campur Aduk Kegiatan Pemerintah dan Agenda Politik
Kematian Sunik (48) pertama kali diketahui suaminya, Juanto usai pulang bekerja sekitar pukul 16:00 WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah