SuaraMalang.id - Arema FC masih menantikan kedatangan dua pemain asing untuk melengkapi komposisi tim mereka di musim 2024/2025.
Setelah meresmikan empat pemain anyar dan mempertahankan dua nama dari musim lalu, Tim Singo Edan berusaha memaksimalkan kuota delapan pemain asing sesuai regulasi terbaru dari PT LIB. Salah satu posisi yang hampir dipastikan adalah untuk gelandang.
Saat ini, kekuatan pemain asing Arema FC terdiri dari Julian Guevara dan Charles Lokoli Ngoy yang sudah menjadi bagian dari tim musim lalu. Tiga pemain asing baru juga telah dikenalkan hampir dua pekan lalu.
Terakhir, penjaga gawang Lucas Frigeri telah diperkenalkan akhir pekan lalu dan sudah berlatih bersama Alfarizi dkk pada Senin (8/7).
Manajer Tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, mengatakan bahwa satu pemain sudah dalam perjalanan menuju Kota Malang, sementara satu pemain lainnya akan dicari oleh pelatih.
"Satu pemain sudah dalam perjalanan ke Malang, sementara posisi playmaker masih dalam pencarian," ujar Wiebie.
Saat ini, Arema FC juga berharap pada sosok Wiliam Marcilio yang bisa beroperasi sebagai playmaker atau winger kiri.
Pelatih masih meraba-raba komposisi tim dan akan lebih siap setelah menjalani pemusatan latihan serta uji coba di Bali.
"Pelatih masih meraba-raba dulu. Nanti di Bali tim akan lebih siap," tambah Wiebie.
Baca Juga: Arema FC Rekrut Pelatih Kiper Eks Tim Jose Mourinho, Siap Tampil Garang di Liga I
Dua pemain asing yang dikabarkan akan bergabung dengan Arema FC adalah Dalberto, rekan seklub Lucas Frigeri, dan Sebastian Avanzini.
Dalberto, yang berposisi sebagai striker, masih berada di Brasil sementara Sebastian Avanzini sudah berada di Malang.
Sebastian Avanzini telah terlihat berlatih bersama SSB Gama dan mengikuti ibadah di salah satu gereja di Kota Malang.
Namun, kelengkapan administrasi masih menjadi kendala yang bisa membuatnya batal bergabung dengan tim asuhan Joel Cornelli.
Pelatih Joel Cornelli sempat berharap pemain asingnya lengkap pekan lalu, namun dua pemain tersebut belum bisa bergabung.
Avanzini adalah pemain serba bisa yang dapat menempati sejumlah posisi seperti gelandang, bek kiri, maupun bek kanan.
Tag
Berita Terkait
-
Arema FC Rekrut Pelatih Kiper Eks Tim Jose Mourinho, Siap Tampil Garang di Liga I
-
8 Laga Tanpa Kebobolan, Ini Alasan Arema FC Gaet Lucas Frigeri dari Madura United
-
Sudah di Malang, Deal atau Zonk? Nasib Avanzini di Arema FC Masih Abu-abu
-
Statistik Lucas Fringeri, Kiper Baru Arema FC Berharga Rp2,17 Miliar
-
Datangkan 3 Pemain Asing, Arema FC Diperkirakan Rogoh Kocek Rp13,04 Miliar
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan