SuaraMalang.id - Asa bakal calon Wali Kota Malang Heri Cahyono (Sam HC) dan bakal calon Wakil Wali Kota Malang Rizky Wahyu Utomo (Rizky Boncell) maju melalui jalur independen tetap terjaga.
Majelis Hakim Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Malang Baru saja mengabulkan permohonan dari jalur independen.
Berdasarkan keputusannya, Bawaslu Kota Malang mengabulkan permohonan pemohon sebagian. Kemudian membatalkan berita acara nomor 246/PL.02.2-BA/3573/2024 tentang hasil verifikasi administrasi perbaikan kesatu dukungan bakal pasangan calon wali kota dan wakil wali kota tertanggal 18 Juni 2024.
Bawaslu juga memerintahkan kepada KPU Kota Malang selaku termohon untuk melakukan kembali verifikasi administrasi terhadap data dukungan yang telah diunggah ke dalam Silon.
Menanggapi putusan tersebut, Sam HC berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mengikuti jalannya sidang. "Putusan ini sesuai yang kami harapkan," ujarnya dilansir dari TIMES Indonesia--partner Suara.com, Kamis (4/7/2024).
Pihaknya akan segera menindaklanjuti keputusan yang telah ditetapkan oleh Bawaslu Kota Malang tersebut.
“Data lama di Silon otomatis tidak digunakan. Kami sudah menyiapkan data dukungan lengkap yang jumlahnya lebih dari 56 ribu,” ungkapnya.
KPU Kota Malang melalui kuasa hukumnya, Kostantinus Naranlele mengatakan, atas hasil putusan Bawaslu tersebut selanjutnya akan dilaporkan ke tingkat provinsi dan nasional.
"Kami akan laporkan ke tingkat provinsi dan RI. Kami akan ikuti putusan sidang," katanya.
Baca Juga: Rumah di Malang Digerebek Polisi Jadi Tempat Produksi Narkotika Sintetis Terbesar
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah