SuaraMalang.id - Manajemen Arema FC menyambut baik rencana penggunaan Stadion Soepriadi, Kota Blitar sebagai homebase alternatif untuk musim mendatang.
Keputusan ini diambil mengingat Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang dan Stadion Gajayana, Kota Malang saat ini tidak dapat digunakan oleh tim.
Manajer Bisnis Arema, Munif Bagaskara Wakid, mengungkapkan bahwa pemilihan lokasi yang strategis ini diharapkan dapat meningkatkan kehadiran suporter serta aktivitas sponsor.
Munif menjelaskan bahwa kedekatan lokasi Stadion Soepriadi dengan Malang akan membantu memudahkan akses bagi suporter Arema.
Ini penting, karena dalam kondisi sebelumnya seperti saat bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, terdapat kendala bagi sponsor dalam melakukan aktivitas bisnisnya.
“Kita memilih Kota Blitar karena lokasinya yang dekat dengan Malang, memungkinkan suporter lebih mudah hadir dan kami bisa mengadakan berbagai event positif di sekitar stadion,” kata Munif.
Menurut Munif, Stadion Soepriadi telah dijadikan target survey dan dinilai memenuhi syarat untuk dijadikan lokasi pertandingan.
“Kami sudah survey, bahkan sudah dua kali ke sana. Aman, InsyaAllah lolos untuk assessment-nya. Saya rasa Stadion Soepriadi layak sekali,” imbuhnya.
Tak hanya strategis untuk pertandingan, lokasi stadion juga dianggap ideal untuk kegiatan komersial sponsor.
Baca Juga: Siap-siap! Arema FC Incar Pelatih Asing Baru dari Brasil untuk Musim Depan
Munif menambahkan, “Lokasinya cocok buat sponsor kami menggelar ground activity, seperti misalnya Extrajoss berjualan di sana.”
Langkah integrasi dengan komunitas setempat juga telah dilakukan. Munif telah bertemu dengan perwakilan Aremania di Blitar dan mendapat sambutan positif.
“Kemarin kami sudah bertemu dengan salah satu perwakilan Aremania setempat. Alhamdulillah, sambutan mereka baik-baik saja,” ujar Munif.
Keputusan final mengenai pemindahan homebase Arema FC masih akan terus dikomunikasikan.
Namun, Stadion Soepriadi dianggap sebagai opsi yang menjanjikan untuk mendukung kebutuhan klub dan para sponsor dalam menghadapi musim yang akan datang.
Kontributor : Elizabeth Yati
Tag
Berita Terkait
-
Siap-siap! Arema FC Incar Pelatih Asing Baru dari Brasil untuk Musim Depan
-
Milo Seslija Bantah Rumor Kembali ke Arema FC: Sejauh Ini Belum Ada Kontak
-
Misteri Kursi Pelatih Arema FC: Ini Kriteria Wajib dari Sang Asisten
-
Akhir Dualisme? Aremania Berupaya Bersatu Kembali Demi Arema
-
Rencana Arema FC Bermarkas di Blitar Dihantui Penolakan: Perlu Adanya Upaya Dialog
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya