SuaraMalang.id - Sejumlah warga di Dusun Tanjungsari, Desa Glundengan, Kecamatan Wuluhan, Jember, mengalami gatal-gatal yang sempat menjadi viral di media sosial Facebook. Kejadian ini berlangsung sejak Kamis (18/4/2024), dengan dugaan awal pencemaran sumber air sebagai penyebabnya.
Namun, setelah investigasi yang dilakukan oleh tim dari Puskesmas Wuluhan bersama Petugas Kesehatan Lingkungan dan kepala dusun, ditemukan bahwa sumber gatal-gatal tersebut bukanlah air tetapi serangan ulat bulu.
Hariyono, Perawat Wilayah Pustu Sumberjo Glundengan, menjelaskan bahwa setelah melakukan pemeriksaan menyeluruh di beberapa rumah terdampak, mereka tidak menemukan indikasi pencemaran pada sumur maupun bak penampungan air. Air tersebut bahkan tidak menunjukkan tanda-tanda adanya jentik nyamuk atau bau yang mencurigakan.
Penyebab sebenarnya terungkap ketika ditemukan banyak ulat bulu di pohon mangga di sekitar rumah warga.
"Kami menemukan banyak sekali ulat bulu di sekitar area yang warganya mengalami gatal-gatal. Ini menunjukkan bahwa itu mungkin penyebabnya," kata Hariyono.
Dengan adanya temuan ini, warga setempat, dibantu oleh tim kesehatan, melakukan tindakan pembersihan dengan membakar ranting dan daun yang banyak dihinggapi oleh ulat bulu.
Ini bertujuan untuk mengurangi risiko lebih lanjut dari serangan ulat yang bisa menyebabkan reaksi alergi serupa.
Dari pemeriksaan yang dilakukan, tercatat ada enam orang yang secara langsung terpengaruh dan telah mendapat perawatan serta pengobatan.
Hariyono menambahkan bahwa masih ada potensi korban lain yang belum terdata, termasuk satu keluarga dari Bondowoso yang berkunjung dan mengalami gejala serupa namun sudah kembali ke daerah asalnya.
Tim Gerak Cepat (TGC) dari Kecamatan Wuluhan kini sedang melakukan pendataan lebih lanjut dan akan menyampaikan laporan resmi ke Dinas Kesehatan Jember.
"Kami ingin memastikan bahwa masyarakat mengerti bahwa gatal-gatal ini disebabkan oleh serangan ulat bulu, bukan pencemaran air," ujar Hariyono, menegaskan hasil investigasi tim.
Kontributor : Elizabeth Yati
Tag
Berita Terkait
-
Aksi Unik Petugas di Pantai Paseban Jember: Kantong Jenazah untuk Ingatkan Wisatawan
-
Satreskrim Polres Jember Tangkap Komplotan Curanmor, Amankan 18 Motor Curian
-
Kakek 70 Tahun Bermotor Jatuh dari Jembatan Reyot di Jember
-
Libur Lebaran, 3,900 Orang Kunjungi Pantai Papuma Jember
-
Ayah Asal Gresik Tewas Diseret Ombak Pantai Paseban saat Obati Anak
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
Terkini
-
Mau Gelar Acara? Ini Perkiraan Harga Sewa Sound Horeg di Malang dan Faktor Penentunya
-
Transformasi Digital BRI: Kartu Kredit Bisa Diajukan Online, Berikan Solusi Keuangan Adaptif
-
Setelah Ikut Pelatihan BRI, Usaha UMKM Kuliner Kurma Ini Makin Melejit
-
Surat Kepala Desa Minta Warga Hindari "Sound Horeg" Dan Minta Ngungsi
-
BRI Kucurkan Dana Segar Rp83,88 Triliun untuk UMKM: Sektor Ini Jadi Prioritas!