SuaraMalang.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu melakukan pemusnahan terhadap 1.447 lembar surat suara yang rusak sehari sebelum Pemilu 2024, pada Selasa (13/2/2024).
Pemusnahan ini dilakukan dengan cara dibakar di Kantor KPU Kota Batu, dihadiri oleh Bawaslu serta TNI/Polri sebagai langkah pencegahan terhadap potensi kecurangan dalam proses pemungutan suara yang berlangsung hari ini, Rabu (14/2/2024).
"Total ada sebanyak 1.447 lembar surat suara pemilu 2024 yang rusak dan cacat produksi atau tidak layak edar sehingga tadi malam harus dimusnahkan sebelum hari pemungutan suara,” ungkap Heru Joko Purwanto, Ketua KPU Kota Batu.
Surat suara yang rusak tersebut meliputi berbagai kategori, termasuk surat suara untuk Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 95 lembar, DPR RI Dapil V Jatim sebanyak 118 lembar, DPD RI sebanyak 159 lembar, dan DPRD Provinsi Jatim Dapil VI sebanyak 254 lembar.
Baca Juga: Pemilih di Banyuwangi Meninggal Dunia di Bilik Suara TPS Pemilu 2024
Untuk surat suara pemilihan DPRD Kota Batu, jumlah surat suara yang rusak mencapai 721 lembar untuk Dapil I, 23 lembar untuk Dapil II, 45 lembar untuk Dapil III, dan 32 lembar untuk Dapil IV.
Proses pemungutan suara telah dimulai hari ini di Kota Batu dan di daerah lainnya, dengan pendistribusian logistik pemilu yang telah dilakukan sebelumnya ke 611 TPS yang tersebar di 24 desa/kelurahan di Kota Batu.
Logistik Pemilu 2024 terdiri dari 840.285 surat suara, 3.055 kotak suara, dan berbagai peralatan pemungutan suara lainnya, yang diangkut menggunakan 12 truk dan 60 pikap.
KPU Kota Batu telah mempersiapkan secara matang distribusi logistik pemilu, dengan detail logistik mencakup 22.607 tanda pengenal KPPS, 2.444 alat coblos berupa paku, 1.222 botol tinta, dan berbagai perlengkapan lain seperti bolpoin, spidol hitam, serta kantong plastik untuk pengemasan.
Pemusnahan surat suara rusak ini menegaskan komitmen KPU Kota Batu dalam menjaga integritas dan transparansi pemilu, memastikan bahwa setiap suara yang dihitung adalah suara yang sah dan telah melalui proses verifikasi yang ketat.
Baca Juga: Clara Gopa Eks Duo Semangka Pulang Kampung ke Malang untuk Dukung Prabowo-Gibran
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
3 Warna Surat Suara Pilkada 2024, Jangan Sampai Salah Coblos!
-
Pemilu Ramah Disabilitas Masih Jauh Panggang dari Api
-
Kekalahan Jadi Pembelajaran untuk Anies: Ingin Tetap Eksis? Bangun Parpol
-
KPU Pakai Dana Pemilu buat Sewa Private Jet, Fedi Nuril: Heh Loyang Bakwan...
-
Dukung Donald Trump di Pilpres AS, Kakak Tim Walz 'Bongkar' Alasannya
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Selebgram Blitar Ditangkap Polisi, Promosi Judi Online di Medsos
-
Tragis! Pemotor CBR 250 Tewas Tertabrak Truk di Simpang Tiga Blimbing
-
Malang Tempo Dulu Bakal 'Comeback'? Ini Janji Calon Wali Kota Wahyu Hidayat
-
Heboh! Banner Satire 'Pilih Saya Residivis' Gegerkan Pilkada Kota Malang
-
Gerebek Kontrakan di Lawang, Polisi Sita 65 Paket Sabu Siap Edar