SuaraMalang.id - Gate 13 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang menjadi saksi bisu targedi kelabu pada Oktober 2022.
Plt Kadispora Firmando Hasiholan Matondang mengaku berencana mengundang sejumlah pihak untuk mendengar usulan mengenai gate 13. “Nanti akan diundang. Karena kiri dan kanan itu harus dipercantik,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Senin (22/1/2024).
Pihaknya akan duduk bersama dengan Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), stakeholder, dan keluarga korban untuk membahas tentang gate 13 tersebut. “Dimungkinkan akhir Januari akan duduk bareng,” katanya.
Sementara itu, puluhan keluarga korban Tragedi Kanjuruhan kembali mendatangi kantor Bupati Malang untuk menolak rencana pembongkaran gate 13.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Malang Raya Senin 22 Januari 2024: Kota Batu Hujan
Menurut mereka, gate 13 menjadi saksi bisu hilangnya 135 nyawa dalam Tragedi Kanjuruhan.
Massa aksi yang didampingi Kordinator LBH Surabaya Pos Malang Daniel Siagian ditemui Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Firmando Hasiholan Matondang.
Daniel Siagian mengungkapkan, kedatangan keluarga korban Tragedi Kanjuruhan tersebut untuk menuntut keadilan. Selain juga menolak gate 13 dirobohkan. “Di dalam undang-undang hak asasi manusia bahwa, korban pelanggaran HAM berhak atas hak reparasi, salah satunya adalah jaminan ketidak berulangan,” kata Danies Siagian.
Salah satu bentuk jaminan ketidakberulangan ialah dengan membiarkan bangunan sebagai memorial tersebut tetap ada.
Keluarga korban Tragedi Kanjuruhan Devi Athok berharap, gate 13 di Stadion Kanjuruhan tetap dipertahankan dan tidak ada perubahan.
Baca Juga: Es Tawon Kidul Dalem: Minuman Legendaris di Malang Sejak 1955
“Kalau memang tribunnya mau ditutup tidak apa-apa, dalam tangga dan pintu jangan diotak-atik, yang lainnya bisa,” kata Devi Athok.
Berita Terkait
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
-
Saatnya Staycation dengan Keluarga, Swiss-Belinn Malang Cuma 5 Menit dari Malang Town Square dan Transmart MX Mall
-
Lokasi Titik Operasi Zebra 2024 di Malang, Ini 14 Jenis Pelanggaran yang Diincar
-
Diramaikan Puluhan Kreator, Begini Jalannya Workshop Kolaborasi Suara.com dengan UAJY
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Batu Anggarkan Rp7,69 Miliar Atasi Darurat Sampah
-
Modus Penipuan Online di Malang: Barang Fiktif dan Job Like-Share, Jangan Tertipu
-
Beasiswa Kuliah dan Solusi Sampah 10 Bulan, Janji Paslon GURU di Pilkada Kota Batu
-
Tragis! Perbaiki Senapan, Pria Malang Tewas Diterjang Ledakan
-
Susu Gratis untuk Anak Sekolah! Kabupaten Malang Siap Jadi Penyuplai Utama di Jatim