SuaraMalang.id - Martabak, makanan lezat yang telah menjadi bagian dari tradisi kunjungan ke rumah pacar di Indonesia, kini hadir dengan inovasi rasa dan topping yang beragam.
Di Malang, martabak manis, atau dikenal juga sebagai terang bulan, menawarkan keunikan dalam bentuk dan rasa.
Berawal dari topping sederhana berupa gula dan wijen, martabak ini telah berkembang dengan berbagai varian rasa seperti green tea dan red velvet.
Martabak manis sering dijual bersamaan dengan martabak telur, yang juga menawarkan beragam pilihan, seperti daging sapi, ayam, kornet, dan banyak lagi. Berikut beberapa rekomendasi tempat martabak di Malang yang cocok dijadikan buah tangan:
Baca Juga: Depot Hok Lay: Destinasi Kuliner Legendaris di Malang dengan Harga Terjangkau
Holland Martabak
Terkenal di Malang dengan cabang di Suhat dan Klojen, Holland Martabak menawarkan martabak dengan tekstur lembut dan topping melimpah.
Mereka juga menyediakan martabak asin dengan berbagai topping, mulai dari ayam hingga ikan tuna. Harga mulai dari Rp60 ribu, sepadan dengan ukuran dan rasa yang ditawarkan.
Terangbulan Fantasy
Bagi yang mencari harga terjangkau dengan topping melimpah, Terangbulan Fantasy di Jalan Ikan Piranha, Purwodadi, bisa menjadi pilihan.
Baca Juga: Sensasi Unik Soto Ayam Kuah Butek di Soto Pak Boneng Malang
Menawarkan beragam varian topping dari keju hingga silverqueen, serta martabak telur dengan berbagai isi. Harga satu porsi mulai dari Rp30 ribu, menawarkan cita rasa yang tak kalah lezat dari martabak berharga mahal.
Martabak Pecenongan
Martabak legendaris asal Jakarta ini terkenal dengan komposisi dan rasa yang konsisten sejak tahun 1960.
Di Malang, cabangnya dapat ditemukan di beberapa lokasi, seperti Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Kawi Atas.
Dikenal sebagai martabak sultan, Martabak Pecenongan menawarkan porsi jumbo dengan topping melimpah.
Harga mulai dari Rp50 ribu, namun rasanya yang memanjakan lidah membuatnya layak dicoba.
Ketiga tempat ini menawarkan variasi martabak manis dan telur yang cocok untuk dijadikan buah tangan saat berkunjung ke rumah pacar.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
-
Tak Percaya Muridnya yang Sebut Sapi Makan Martabak, Pak Ribut Guru Viral di TikTok Buktikan Langsung!
-
Warung Ayam Mekik, Destinasi Kuliner Klasik di Kota Jambi
-
5 Destinasi Menarik di Malang yang Tak Banyak Orang Tahu
-
Resep Praktis Martabak Telur untuk Camilan Keluarga
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara