SuaraMalang.id - Ketika musim hujan tiba, mengunjungi tempat wisata sumber air panas bisa menjadi pilihan yang tepat, terutama di Kota Batu yang terkenal dengan suhu udaranya yang dingin.
Salah satu destinasi yang menarik adalah Pemandian Air Panas Cangar, terletak di Tulungrejo, Sumber Brantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.
Pemandian ini buka setiap hari dari jam 08.00 hingga 15.00 WIB, dan telah menjadi destinasi populer selama bertahun-tahun, terutama di musim liburan.
Biaya masuknya cukup terjangkau, yakni sekitar Rp19.500 per orang pada hari biasa, dan Rp21.500 per orang pada akhir pekan, belum termasuk biaya parkir yang sebesar Rp2.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil.
Baca Juga: Mau Merasakan Jadi Bangsawan Singasari? Jelahani Wisata Lembah Tumpang Resort
Pemandian Air Panas Cangar menawarkan tiga spot utama untuk dinikmati:
Kolam Umum
Spot pertama adalah kolam umum yang luas dan terletak di area terbuka, memungkinkan pengunjung untuk merasakan keindahan alam sambil berendam. Terdapat juga kolam khusus perempuan yang lebih privat.
Ruang Berendam VIP
Fasilitas ini merupakan tambahan baru yang bisa menampung sekitar 6-7 orang. Untuk mengakses ruang VIP, pengunjung perlu membayar tambahan Rp100.000.
Baca Juga: Kampanye Pemilu 2024 di Kota Batu Tidak Ada STTPK Akan Dibubarkan
Ruang ini dirancang untuk memberikan privasi dan kenyamanan bagi keluarga atau grup yang ingin berendam bersama.
Air Terjun Panas
Spot ini merupakan sebuah keajaiban tersembunyi yang menawarkan pemandangan alam yang asri. Terletak tidak jauh dari ruang berendam VIP, air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 6 meter dengan suhu sekitar 40 derajat Celsius. Di dasar air terjun, ada kubangan yang cocok untuk berendam bagi orang dewasa.
Pemandian Air Panas Cangar menawarkan pengalaman unik dan menyegarkan, cocok bagi mereka yang mencari relaksasi dan kehangatan di tengah musim hujan.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Mau Merasakan Jadi Bangsawan Singasari? Jelahani Wisata Lembah Tumpang Resort
-
Kampanye Pemilu 2024 di Kota Batu Tidak Ada STTPK Akan Dibubarkan
-
Jurang Susuh Kota Batu Diusulkan Dibangun Flyover
-
Liburan Menakjubkan di Bukit Paralayang Kota Batu: Keindahan dari Ketinggian
-
Alamat 10 Kolam Renang Terbaik di Malang untuk Liburan Menyegarkan
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!