SuaraMalang.id - Pelatih Fernando Valente mengaku lebih senang jika Barito Putera tetap diperkuat Renan Alves saat menghadapi anak-anak asuhannya, Arema FC.
Namun, si pemain harus absen dalam laga Pekan 23 Liga 1 2023-2024, Minggu (17/12/2023), pukul 19.00 WIB.
Renan terpaksa tak bisa dimainkan lawan Arema karena harus menjalani sanksi larangan bermain satu kali akibat kartu merah.
Kartu itu diterimanya dari wasit dalam laga pekan lalu, saat Barito kalah 1-4 di markas Madura United.
Baca Juga: Sejarah Pertemuan Klasik: Barito Putera vs Arema FC
Selain Renan, Barito juga kehilangan dua pemain lainnya dengan alasan yang mirip.
Pelatih Rahman Darmawan tak bisa memainkan Buyung Ismu dan Bagas Kaffa lantaran akumulasi empat kartu kuning.
“Bagi kami absennya mereka tidak terlalu penting, karena Barito adalah tim yang kompak. Kadang, situasi ini gak bagus bagi kami. Jika pemain tersebut gak absen, kami sudah tahu tentang cara bermain mereka. Namun, ketika mereka absen, kadang penggantinya bisa mengejutkan,” kata Fernando.
Wajar jika Fernando Valente mengatakan absennya Renan Alves dan dua pemain lainnya tak terlalu penting.
Sebab, bagi pelatih berpaspor Portugal itu, fokus ke tim adalah pilihan paling tepat yang harus dilakukannya.
Baca Juga: Kapten Arema FC: Kami Targetkan Dapat Tiga Poin dari Barito Putera
“Artinya, kami gak melihat pertandingan karena Barito kehilangan tiga pemainnya,” imbuh pelatih berlisensi UEFA Pro itu.
“Kami mencoiba untuk lebih terorganisir, lebih seimbang, dan mencoba lebih agresif, dan bermain sebagai sebuah tim. Ini adalah yang paling penting bagi tim kami.”
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
Hasil BRI Liga 1: Arema FC Menang 3-1 atas Barito Putera
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi