SuaraMalang.id - Beredar aksi penipuan dengan modus mencatut nama Penjabat (Pj) Wali Kota Malang Wahyu Hidayat. Masyarakat diimbau mewaspadai upaya tindak kriminal tersebut.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Pemerintah Kota Malang, Widianto mengatakan modus penipuan yang dilancarkan oknum tidak bertanggung jawab itu melalui nomor telepon seluler dengan mencatut nama serta foto Pj Wali Kota Malang Wahyu Widayat.
Merespons itu, seluruh aparatur sipil Pemkot Malang diimbau waspada.
“Kami imbau kepada keluarga besar Pemkot Malang di mana pun bertugas dan menduduki jabatan apa pun, untuk senantiasa hati- hati terhadap telepon yang mengatas namakan pimpinan. Terbaru ada kontak (nomor telepon) yang mengatas namakan Pj Wali Kota Malang, Bapak Wahyu Hidayat, “ ujarnya, Rabu (27/9/2023).
Widianto telah memastikan nomor tersebut bukan nomor Pj Wali Kota Wahyu Hidayat. Modus seperti ini, menurutnya, sering dilakukan khususnya pada momentum pelantikan.
"Mohon dikonfirmasi terlebih dahulu, apalagi sudah dengan modus untuk kirim nominal tertentu. Sekali lagi untuk diwaspadai," katanya.
Berdasarkan penelusuran, lanjut Widianto, oknum penipu telah menghubungi beberapa pejabat struktural di Pemkot Malang.
"Untuk langkah dini, pemberitahuan (terkait modus penipuan) diinformasikan kepada masyarakat," ujarnya.
Kontributor : Aziz Ramadani
Baca Juga: 5 Rekomendasi Lalapan Ayam Krispi Murah di Malang, Anak Kos Wajib Langganan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Ricuh STM Turen Malang Usai Pentas Seni HUT Sekolah, Kantor Rusak dan 7 Siswa Terluka
-
CEK FAKTA: Mahasiswa Protes Program MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!