SuaraMalang.id - Video detik-detik seorang ibu-ibu menjadi korban jambret, beredar di media sosial Instagram. Parahnya aksi jambret tersebut terjadi di siang hari.
Diketahui, peristiwa itu terjadi di kawasan perumahan Graha Gardenia Saptorenggo, Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (26/9/2022).
Aksi jambret itu terekam kamera CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Video itu kemudian diunggah oleh akun instagram @informasi_malangraya.
Baca Juga: Jadi Tempat Prostitusi, Satpol PP Jakarta Utara Merazia Kampung Rawa Malang di Cilincing
Dalam video terlihat dua orang perempuan yang tengah berjalan kaki dan akan memasuki gapura perumahan.
Kemudian melintas pengendara motor yang berboncengan.
Tiba-tiba seorang pria yang dibonceng langsung turun dari motor dan berlari ke arah ibu-ibu yang jalan di depan. Ia kemudian merampas kalung perhiasan yang dipakai ibu tersebut.
Bahkan ibu tersebut sampai terjatuh dan barang bawaannya sampai berhamburan.
Si jambret pun langsung kembali ke sepeda motor dan langsung loncat naik ke atas jok.
Baca Juga: Pengangguran Makin Tinggi, Pemkot Malang Siapkan Skema Pelatihan untuk Calon Tenaga Kerja
Sementara ibu tersebut langsung berdiri dan berteriak 'jambret'.
Unggahan itu pun mendapat beragam komentar dari warganet.
"alangkah baiknya, sekarang tidak usah pakai perhiasan, sebab jambret datang dari mana saja," ujar yuniar***
"hati-hati ya semua lebih baik tidak memakai yang mencolok dulu karena kondisi banyak yang kesulitan saat ini. Semoga diberi selamat dimana mana, amiin," imbuh nico***
"semakin banyak orang gelap mata, kondisi perekonomian sedang tidak baik-baik saja soalnya. Yang lebih hati-hati dan waspada buat semua," kata alfa***
"ngeri dimana mana kriminalitas banyak banget," ujar banyo***
"ya ampun kok makin berani jambretnya, kayaknya harus dihilangkan ini tradisi memakai perhiasan, menimbulkan kejahatan," komen vici***
Berita Terkait
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!