SuaraMalang.id - Seekor ikan hiu tutul terdampar di Pantai Ngagelan, Taman Nasional (TN) Alas Purwo Banyuwangi, Jawa Timur Senin (8/8/2022). Saat ditemukan jenis hiu paus ini sudah dalam kondisi mati.
Hiu paus yang terdampar ini memiliki ukuran panjang 4,5 meter.
Penemuan hiu paus tersebut terekam dalam sebuah video amatir yang diambil warga.
Video itu kemudian dibagikan oleh akun instagram @bwitoday.
Dalam video tampak ikan hiu tutul terdampar di pesisir pantai. Sebagian badan hiu sudah terkubur pasir pantai.
Perekam juga menyorot seluruh badan ikan hiu tersebut secara keseluruhan.
Perekam video itu mengaku tidak tahu kapan pastinya ikan tersebut terdampar.
"iwak terdampar lur, gaudi. Meh gowo balik top bosku, gak cukup. Mbuh kapan iki (ikan terdampar lur, buesar. Mau bawa balik top bosku, gak cukup. Gatau kapan ini (terdamparnya)," ujar seorang pria dalam video.
Satwa hiu paus (Rhincodon typus) merupakan jenis hiu pemakan plankton yang merupakan spesies ikan terbesar. Cucut ini mendapatkan namanya karena ukuran tubuhnya yang besar dan kebiasaan makannya dengan menyaring air laut menyerupai kebanyakan jenis paus.
Baca Juga: Unik, Peringati HUT RI ke-77, Pemkab Banyuwangi Produksi Bendera Sejumlah 17.822
Sebelumnya juga ditemukan paus sperma yang terdampar di kawasan Pantai Bulusan Banyuwangi. Paus Sperma itu kemudian mati dan menyisakan masalah dalam evakuasi dan penguburan. Butuh waktu seminggu untuk mengubur mamalia besar itu.
Unggahan tersebut pun mendapat beragam respon dari warganet.
"tinggal pada minggir mau ada apa ya," ujar indah***
"habis paus sekarang hiu kenapa ini air lautnya apa tercemar," kata netta***
"semoga bisa diatasi dengan baik min," komen agung***
"ya allah kasihan," ucap vytha***
Berita Terkait
-
Unik, Peringati HUT RI ke-77, Pemkab Banyuwangi Produksi Bendera Sejumlah 17.822
-
Polsek Kalibaru Banyuwangi, Bantu Amankan Jalur Perbatasan Jember Banyuwangi
-
Setelah Susah Payah, Bangkai Paus Sperma Dipotong-potong Dulu Baru Dikubur
-
Terduga Pelaku Pembakaran Rumah di Mulyorejo Jember Ditangkap, 52 Polisi Diterjunkan Jaga Desa
-
Warga Banyuwangi Doa Bersama di Dekat Bangkai Paus Sperma
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!