SuaraMalang.id - Sebuah video rekaman CCTV menangkap tiga orang diduga Warga Negara Asing (WNA) melakukan pencurian di sebuah restoran di Pasuruan Jawa Timur.
Loasi tepatnya di sebuah restoran di Jalan Hayam Wuruk Kelurahan Kebonsari Kecamatan Panggungrejo. Dalam video tersebut nampak ketiganya diduga menggunakan metode gendam atau hipnotis.
Pada akhirnya mereka berhasil memperdaya karyawan restoran dengan menggasak uang Rp 1 juta. Seperti pengakuan salah satu karyawan restoran Mubarok (25).
Ia mengatakan kalau tiga orang bule itu bergantian masuk ke dalam restoran. Seorang bule terlihat sibuk membeli minuman, satu bule lain sibuk membeli roti, sementara satu bule satunya berada di kasir.
Baca Juga: Penggerebekan Peracik Bom Ikan di Pasuruan, Lima Bom Diamankan
“Awalnya satu laki-laki masuk, lalu disusul satu perempuan dan laki-laki lain. Semuanya tidak pakai bahasa indonesia tapi bahasa arab,” ujar Barok, seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Kamis (02/06/2022).
Mubarok, menambahkan modus yang dilakukan oleh komplotan WNA itu dengan cara menukarkan uang di kasir. Mereka membuat bingung karyawan karena berkomunikasi menggunakan bahasa arab.
“Mereka mau tukar uang tapi pas saya kasih uangnya gak mau. Jadi saya bingung mereka mintanya uang yang ada kodenya,” imbuhnya.
Karena terus diajak ngobrol dengan bule itu, perhatian kasir pun teralihkan. Tanpa disadari, bule berbadan gempal itu merogohkan tangannya dan mencuri uang di meja kasir.
“Uangnya hilang 1 juta diambil dari tempat didalam kasir. Saya tidak sadar kalau mereka ngambil uang, baru taunya pas mereka sudah pergi,” ungkapnya.
Baca Juga: Bayi Laki-laki Lucu Ditemukan di Bawah Pohon Pisang Belakang Gudang Bulog Pasuruan
Karena mengalami kerugian jutaan rupiah, pihak restoran berencana melaporkan aksi pencurian bermodus hipnotis itu ke pihak kepolisian.
Sebelumnya, komplotan tiga bule itu juga pernah melakukan aksinya di Pasar Besar Kota Pasuruan. Modus yang digunakannya pun hampir sama yakni dengan meminta tukar uang kepada pedagang pasar.
Berita Terkait
-
Mengintip Keindahan Gunung Tanggung: Solusi Hiking Kalau Minim Libur!
-
Pilu, Kisah Lansia di Pasuruan Tak Bisa menggauli Istri Barunya Gegara Testis Hilang
-
Suaminya Viral Setelah Ditangkap Karena Curi Susu Anak, Istri : Sebenarnya Sih Malu
-
Beri Kode Keliling Jatim, Cak Imin Disentil Mampir ke Kota Pasuruan?
-
Viral Pria di Pasuruan Dikunci di Dalam Minimarket, Kok Bisa?
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Selebgram Blitar Ditangkap Polisi, Promosi Judi Online di Medsos
-
Tragis! Pemotor CBR 250 Tewas Tertabrak Truk di Simpang Tiga Blimbing
-
Malang Tempo Dulu Bakal 'Comeback'? Ini Janji Calon Wali Kota Wahyu Hidayat
-
Heboh! Banner Satire 'Pilih Saya Residivis' Gegerkan Pilkada Kota Malang
-
Gerebek Kontrakan di Lawang, Polisi Sita 65 Paket Sabu Siap Edar