SuaraMalang.id - Kasus penggelapan mobil pinjaman memang sering terjadi. Terbaru, kasus ini melibatkan seorang pria dan wanita asal Banyuwangi yang bersekongkol menggelapkan mobil orang lain.
Keduanya pun diamankan kepolisian setempat untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Kedua terduga pelaku yakni, pria berinisial ES (30), warga Desa Kampunganyar Kecamatan Glagah yang masih berstatus mahasiswa.
Selanjutnya wanita berinisial FI (25), perempuan asal Kelurahan/Kecamatan Kalipuro. Keduanya diduga terlibat persekongkolan jahat menggelapkan mobil orang.
Seperti dijelaskan Kabag Humas Polresta Banyuwangi, Iptu Lita Kurniawan. Ia mengatakan dalam kasus dugaan penipuan dan penggelapan keduanya memiliki peran yang berbeda.
Baca Juga: SDN 3 Sarimulyo Banyuwangi Diserang Orang Tak Dikenal, Kaca Jendela di Tiga Ruang Kelas Pecah
Peran si wanita sebagai peminjam mobil, sementara si pria sebagai penggadai. "Keduanya ditangkap pada Selasa 14 Maret kemarin," katanya seperti dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Rabu (16/3/2022).
Lita mengatakan pelapor dalam kasus ini adalah pemilik kendaraan Suliyanto (37), warga Kelurahan Bakungan, Kecamatan Glagah.
"Korban mengaku bila mobilnya semula dipinjam pada 9 Februari lalu. Wanita meminjam mobil Suzuki Ertiga nopol P 1627 VM," ujarnya.
Namun hingga satu setengah bulan kendaraan tersebut tak kunjung dikembalikan. Mobil tersebut ternyata sudah digadaikan.
"Oleh si pria ternyata digadaikan. Mobil tersebut digadaikan ke seseorang di wilayah Kalibaru sebesar Rp 35 juta," ujarnya.
Baca Juga: Polda Jateng Tangkap Pelaku Penggelapan Dana Haji, Kerugian Mencapai Rp 1 Miliar
Karena perbuatan tersebutlah, kini keduanya harus berurusan dengan aparat kepolisian dan terancam masuk bui.
"Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua pelaku dikenai Pasal 378 atau 372 Jo Pasal 55 ayat (1) ke 1e KUHP," pungkas Lita.
Berita Terkait
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Siapa Rolf Euren? Winger Subur Gol Keturunan Banyuwangi, Kota Kelahiran sama dengan Elkan Baggott
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Abdullah Azwar Anas Kuliah di Mana? Santer Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
-
Pesona Pantai Cacalan, Asyik dan Seru Buat Jalan-Jalan!
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama