SuaraMalang.id - Kakek sebatang kara bernama Miun (80), warga Desa Wonosobo Kecamatan Srono Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur ditemukan membusuk di rumahnya.
Ia diperkirakan sudah meninggal sejak lima hari lalu. Tidak ada orang yang tahu Miun meninggal, termasuk para tetangganya. Sampai akhirnya bau menyengat menyeruak dari rumahnya.
Hal ini disampaikan Kapolsek Srono AKP Junaidi. Ia mengatakan jenazah korban ditemukan pada Rabu (23/2/2022) sekitar pukul 20.00 WIB. Jenazah pertama kali diketahui oleh Misnadi (59) yang tak lain tetangga korban.
Ia mencium bau busuk menyengat di sekitar rumahnya. Pria itu pun berinisiatif mencari sumber bau tak sedap tersebut.
Baca Juga: Beberapa Hari Dilaporkan Hilang, Ternyata Nenek Giyem Ditemukan Tenggelam di Waduk Gonggang Magetan
"Ternyata sumbernya dari rumah korban. Saat rumah dibuka ia menemukan korban dalam tak bernyawa dan sudah membusuk," kata dia, seperti dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Kamis (24/02/2022).
Misnadi pun melaporkan temuannya ini ke pihak aparat desa setempat dan Polsek Srono. Tak lupa ia pun juga mengabarkan temuannya itu ke pihak sanak saudara korban.
"Saat polisi mendatangi TKP ternyata benar korban sudah meninggal. Diperkiraan sudah meninggal sejak 5 hari lalu," ujar dia.
Dari penyelidikan terungkap bila korban sering sakit-sakitan. Ia beberapa kali masuk rumah sakit. Hasil pemeriksaan dari tim medis menunjukkan bahwa tidak ada tanda kekerasan pada tubuh korban.
"Ia tinggal sendiri di rumahnya. Sehingga saat meninggal tidak ada yang tahu. Keluarga menolak otopsi dengan membuat surat pernyataan. Keluarga meminta jenazah segera dimakamkan," katanya menegaskan.
Baca Juga: BMKG Memprediksi Hujan Angin Disertai Petir dan Es Berpotensi Terjadi di Banyuwangi Hingga Maret
Berita Terkait
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Siapa Rolf Euren? Winger Subur Gol Keturunan Banyuwangi, Kota Kelahiran sama dengan Elkan Baggott
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Abdullah Azwar Anas Kuliah di Mana? Santer Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
-
Dua Jenazah di Kali Bekasi Telah Teridentifikasi, RS Polri Beberkan Lima Lainnya
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu
-
Seribuan Lebih Suami Istri di Kota Malang Cerai, Faktornya Paling Banyak Judi
-
Viral Video Perundungan Pendukung Salah Satu Paslon Pilwali Kota Batu
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi