SuaraMalang.id - Wajah baru Kayutangan Heritage Kota Malang mulai terlihat. Terbaru, lampu hias dipasang di sepanjang pedestrian Jalan Basuki Rahmat tersebut.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Wahyu Setianto menjelaskan, jarak antara lampu hias berbeda-beda. Ada yang berjarak sekitar 6 meter dan ada juga yang berjarak sekitar 4 meter antara lampu berikutnya.
"Kan disana (Kayutangan Heritage) bukan kawasan baru. Jadi penataan disana existingnya sudah ada, seperti pintu masuk pertokoan, gedung dan ada jalan masuk gang. Nah itu yang membuat akhirnya penataan gak bisa sama ya. Jadi menyesuaikan," ujar Wahyu mengutip dari TIMES Indonesia --jejaring media Suara.com, Rabu (29/12/2021).
Perlu diketahui, ada sebanyak 95 lampu hias yang bakal menghiasi kawasan Kayutangan Heritage, mulai persimpangan PLN (sektor satu) hingga kawasan Gereja Kayutangan (sektor dua). Puluhan lampu hias tersebut anggarannya senilai Rp 1,4 miliar.
Baca Juga: Catatan Akhir Tahun 2021, Jurnalis Malang Rumuskan Tujuh Resolusi
Nominal anggaran tersebut lebih kecil dari rencana awal sebesar Rp 2,9 miliar.
"Kalau anggaran karena waktunya gak cukup. Akhirnya kita konsultasi ke pabrik pembuat (lampu hias) kira-kira satu bulan lebih sedikit bisa berapa, nah itu langsung kita lelang sesuai jumlahnya," bebernya.
Selain lampu hias, kawasan Kayutangan Heritage juga akan ditanami sebanyak 36 pohon Tabebuya. Anggaran yang disiapkan sebesar Rp 86 juta.
"Akhir Desember setidaknya tanggal 30 sudah selesai semua. Lampu siap menyala dan menghiasi jalan di tahun depan," tandasnya.
Baca Juga: Proyek Jembatan Tlogomas Kota Malang Molor Akibat Banjir Bandang
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik
-
Momen Kris Dayanti Nikmati Waktu Bersama Keluarga Sebelum Hari Pencoblosan Pilkada 2024
-
Firhando Tiba-tiba Sampaikan Maaf ke ASN Kota Batu