SuaraMalang.id - Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Pertanian mendata area pertanian warga yang rusak terdampak banjir bandang untuk dibantu pemulihannya melalui anggaran tahun 2022.
"Kita petakan berapa infrastruktur pertanian dan kawasan pertanian yang rusak, kita anggarkan kerja sama dengan Perhutani dan DLH, kita akan lakukan pembenahan mulai hulu hingga hilir," ujar Kadis Pertanian, Sugeng Pramono mengutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Senin (8/11/2021).
Pemkot Batu bakal membenahi kawasan mulai dari hulu hingga hilir dengan cara menanami tegakan dan vertiver.
Sementara itu hasil penanganan bencana yang dilakukan BPBD Kota Batu ternyata ada delapan desa terdampak yakni Desa Sidomulyo, Desa Bulukerto, Desa Sumberbrantas, Desa Bumiaji, Desa Tulungrejo, Desa Punten, Desa Sumbergondo dan Desa Giripurno.
Dampak kerusakan/kerugian sementara yang terdata sampai saat ini adalah 124 KK terdampak, rumah rusak 43, rumah yang pada saat kejadian terendam lumpur 32.
Kendaraan rusak/ hanyut Motor 46, Mobil 11, hewan ternak 128 dan lahan pertanian sebanyak 8. "Untuk luasan lahan yang rusak masih dalam pendataan lebih lanjut," ujar Ka BPBD Kota Batu, Agung Sedayu.
Hari ini petugas gabungan melakukan penyisiran dan pembersihan material pasca banjir bandang di daerah terdampak.
Pendistribusian air bersih, assement awal rehabilitasi dan rekonstruksi rumah dan fasum, kegiatan dapur umum untuk mendukung logistik bagi warga terdampak dan relawan.
Selain Dispertan Kota Batu, petugas gabungan juga melakukan Pengkajian PHBS Krisis & PHBS rumah pengungsian, Kunjungan korban bencana, kunjungan untuk pemantauan air bersih dan kesehatan lingkungan, kunjungan balita yang terdampak, trauma healing bersama tim Provinsi dan Dinkes.
Baca Juga: Krisdayanti Sedih, Kampung Halamannya di Kota Batu Porak-poranda Diterjang Banjir Bandang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah