SuaraMalang.id - Idris Al Marbawi atau biasa dikenal Gus Idris akhirnya resmi ditahan. Tersangka kasus dugaan hoaks atau informasi bohong itu dititipkan di Lapas Lowokwaru, Malang, Jawa Timur.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Malang, Edi Handoyo membenarkan tentang penahanan Gus Idris tersebut. Dijelaskannya, tersangka kasus dugaan penyebaran hoaks itu resmi ditahan, pada Kamis (21/10/2021) lalu.
"Kamis," ujarnya dikutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Sabtu (23/10/2021).
Penahanan Gus Idris, lanjut dia, merupakan wujud keadilan bagi siapapun yang berperkara hukum.
"Karena yang satunya sudah ditahan. Jadi perlakuannya harus sama. Artinya yang bersangkutan tidak boleh di rumah untuk menyelesaikan perkara hukumnya," tuturnya.
Ia menambahkan, setelah dilakukan penahanan, pihak kejaksaan mulai menyiapkan berkas untuk diteruskan ke pengadilan.
"Setelah berkas lengkap, maka berkasnya akan kami limpahkan kepada pengadilan. Sesuai peraturan ada waktu 20 hari untuk mempersiapkan hal tersebut," jelasnya.
Sebagai informasi, Gus Idris membuat konten video YouTube yang meresahkan masyarakat. Pertama, dia membuat video hoaks dirinya tertembak. Kemudian, meski sudah ditetapkan tersangka, Gus Idris kembali membuat heboh melalui kontennya tentang video pasangan gancet.
Akibatnya Gus Idris banyak dilaporkan oleh masyarakat, serta tokoh agama. Hingga Gus Idris saat ini sudah dijebloskan ke tahanan oleh Kejari Kabupaten Malang.
Baca Juga: GP Ansor Malang Bersiap Polisikan Gus Idris Akibat Video Pasangan Gancet
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah