SuaraMalang.id - Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto gerak cepat begitu mendengar kabar bocah merawat ayahnya yang lumpuh, Siswoyo (49). Kekinian, ayah dua anak itu telah dirawat di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.
"Pasien dievakuasi Bhabinkamtibmas, Babinsa dan pak Lurah untuk di bawa ke RSSA," ujarnya, mengutip dari TIMES Indonesia, Sabtu (21/8/2021).
"Evakuasi sekitar pukul 20.30 WIB malam ini. Saya komunikasikan dengan dr Kohar (Direktur RSSA Malang) untuk bantu tangani (Siswoyo)," imbuhnya.
Terkait biaya perawatan, lanjut dia, masih akan berkoordinasi lebih lanjut dengan pihak RSSA Malang.
Namun, menurutnya, paling penting bagaimana supaya Siswoyo bisa segera mendapat penanganan medis dengan baik oleh dokter.
"Untuk biaya sementara nanti kami koordinasikan dengan RSSA," katanya.
Sementara, untuk nasib dua anak Siswoyo, Rizky dan Ilham, dirawat bersama kerabat.
"Anaknya dirawat kerabat pasien (Siswoyo)," ujar AKBP Budi Hermanto.
Perlu diketahui, Siswoyo sendiri telah lumpuh sejak delapan bulan lalu. Kondisi itu dikarenakan insiden kecelakaan di wilayah Pujon beserta istrinya.
Baca Juga: Polisi Dalami Kasus Dugaan Fetish Mukena di Malang
Nahas, sang istri meninggal dunia. Sopir angkot yang ditumpangi juga meninggal.
Akan tetapi, Siswoyo sendiri selamat dan hingga saat ini mengalami kelumpuhan sejak kejadian tersebut.
Selanjutnya, selama Siswoyo lumpuh, ia pun harus dirawat oleh anaknya, yakni Rizky yang berusia 10 tahun dan Ilham yang masih berusia 4 tahun.
Sedihnya, selama ini anaknya yang berusia 10 tahun terpaksa putus sekolah dan harus berjualan mainan hingga nasi kuning untuk bisa menghidupi adik dan ayahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- Pemain Arsenal Pilih Bela Timnas Indonesia Berkat Koneksi Ayahnya dengan Patrick Kluivert?
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
- Setajam Moge R-Series, Aerox Minggir Dulu: Inikah Wujud Motor Bebek Yamaha MX King 155 Terbaru?
- Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa
Pilihan
-
Data Pribadi RI Diobral ke AS, Anak Buah Menko Airlangga: Data Komersil Saja!
-
Rafael Struick Mandul, Striker Lokal Bersinar Saat Dewa United Gilas Klub Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Murah Chipset Snapdragon Kuat untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Vietnam Ingin Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, Tapi Warganya: Ekonomi Aja Sulit!
Terkini
-
Doa Memohon Pasangan yang Baik Hati dan Tidak Sombong Dalam Agama Islam
-
BRI Rayakan Hari Anak Nasional 2025 dengan Edukasi Pertanian di Garut
-
Coca-Cola Jawab Penurunan Volume dengan Harga Naik dan Gula Tebu Asli
-
BRI Optimistis Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Mampu Jadi Tonggak Ekonomi Kerakyatan
-
Menyusuri Jejak Waktu: Rekomendasi Restoran Legendaris di Malang untuk Kumpul Keluarga