SuaraMalang.id - Sejumlah 14 ASN Pemerintah Kabupaten Malang terkonfirmasi positif COVID-19. Hal itu berdasarkan hasil tes swab massal yang digelar, belum lama ini.
Sekda Kabupaten Malang Wahyu Hidayat mengatakan, bahwa belasan ASN yang terpapar COVID-19 itu dari tersebar di beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah atau SKPD (dinas).
"Mayoritas ASN yang terpapar Covid-19 tersebut bertugas di pelayanan publik berhadapan langsung dengan masyarakat," ujarnya, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id jaringan suara.com, Kamis (4/2/2021).
Sekda Wahyu merinci, ASN yang terpapar itu bertugas di pelayanan publik, mulai kesehatan maupun medis, petugas front office, hingga petugas lapangan.
"Mereka ada dari Cipta Karya (DPKPCK), BKAD, BKPSDM, Puskesmas dan SKPD yang lain yang mayoritas di pelayanan publik," sambung dia.
Mereka, lanjut Wahyu, sejumlah 14 ASN yang terpapar positif Covid-19 kekinian telah menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing, selama dua pekan. Para ASN bakal fokus untuk pemulihan kesehatan.
"Tentunya fokus saat ini bagi mereka adalah pemulihan kesehatan, supaya hasil PCR selanjutnya negatif," kata mantan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan ini.
Merespon itu, masih kata dia, Pemkab Malang mengimbau agar semua ASN dan pegawai lainnya tak terkecuali, agar senantiasa disiplin menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 serta mewaspadai potensi penyebarannya.
"Meski sudah ada vaksin COVID-19 dari pemerintah, protokol kesehatan tetap dijalankan dan tidak boleh dilupakan," tegasnya.
Baca Juga: Video Pria 'Gendong' Motor Matic Terobos Longsor di Pujon Malang
Tes swab massal bakal terus dilakukan mengingat masih banyak ASN atau pegawai di lingkungan Pemkab Malang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
Pilihan
Terkini
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!