SuaraMalang.id - Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko mengimbau masyarakat tak berpergian keluar rumah, apalagi berwisata.
Hal itu mereson penerapan PPKM Jawa dan Bali atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat, mulai 11 Januari 2021 hingga 25 Januari 2021.
Wali Kota Dewanti mengatajan, bahwa ada 11 poin tentang penerapan PPKM yang wajib dipatuhi masyarakat, termasuk agar tak melakukan kegiatan berakibat kerumunan orang.
"Jangan berwisata dulu deh, mari kita beraktivitas di rumah dahulu dan terapkan disiplin protokol kesehatan," ujarnya, seperti dikutip dari TimesIndonesia.co.id --media jejaring Suara.com, Senin (11/1/2021).
Baca Juga: Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko Terbitkan SE PPKM, Begini Aturan Barunya
Ia menegaskan bahwa PPKM yang dilaksanakan di Kota Batu sama dengan yang dilaksanakan di Kota Malang dan Kabupaten Malang.
"Kita sudah berkoordinasi dengan Pemkot Malang dan Pemkab Malang sehingga SE (surat edaran) sama, ada 11 item yang harus dilakukan, semoga sehat dan selamat semua," ujarnya.
Ia mengatakan PPKM ini dilaksanakan karena lonjakan penderita covid dan penderita meninggal dunia yang demikian besar kawasan Malang Raya, termasuk di Kota Batu.
"Jaga betul kesehatannya, kerumunan tidak boleh, kerumunan tidak boleh, selama ini masyarakat banyak yang melanggar, di Jatim angka kenaikannya cukup tinggi, RS sudah diatas rata-rata, full," ujar wali kota.
Ia mengajak masyarakat menerapkan protokol kesehatan, begitu juga dengan tempat usaha.
Baca Juga: Giliran Ruang Kerja Wali Kota Batu Digeledah KPK
"Berulangkali melanggar, kita tutup," imbuhnya.
Target dari PPKM ini adalah seluruh masyarakat Kota Batu sehat. Wali Kota Dewanti mengatakan dalam PPKM ini, kurang lebih ada 100 personel gabungan akan dikerahkan.
Berita Terkait
-
Mengobati Rindu Berendam Air Hangat di Pemandian Air Panas Cangar Kota Batu
-
Bus Maut di Kota Batu Terekam Kamera HP, Bunyikan Klakson Panjang
-
Driver Ini Jadi Korban MD Bus Maut di Kota Batu, Netizen Nangis Lihat Aplikasinya
-
Video Detik-detik Bus Pariwisata Seruduk Kendaraan di Kota Batu, Diduga Rem Blong
-
Cara Cek Kelayakan Bus, Publik Pertanyakan Kondisi Bus di Kecelakaan Maut Kota Batu
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama
-
Volume Kendaraan di Tol Singosari Meningkat, Ini Tips Berkendara Aman yang Harus Dilakukan
-
Program BRI Menanam "Grow & Green Diwujudkan di Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno
-
Isi Rumah Warga Gondanglegi Malang Ludes, Pelaku Ternyata Orang Terdekat