SuaraMalang.id - Pemerintah Desa (Pemdes) Padomasan Jember telah mendengar heboh isu teror pocong di wilayahnya. Kekinian, pihak desa bakal mengundang paranormal atau ahli di bidang supranatural tersebut.
Hal itu dibenarkan Sekretaris Desa Padomasan Abdul Khafik. Bahwa pihaknya berencana memanggil paranormal untuk meredam kekhawatiran warga.
"Benar sementara memang kita monitor informasi yang beredar di masyarakat Desa Padomasan. Jika nantinya memang semakin menghawatirkan kita akan panggil orang pintar," ujarnya, seperti dikutip dari suarajatimpost.com --media jejaring Suara.com, Minggu malam (10/1/2021).
Ia menambahkan, pemanggilan paranormal agar keresahan warganya tak semakin menjadi-jadi.
Baca Juga: Butuh Rp 128 Miliar untuk Mengatasi Banjir Kota Malang
"Untuk menanggulangi keresehan akibat penampakan hantu pocong yang telah warga temui dan sudah viral di beberapa tempat terutama Dusun Krajan 1 ini," katanya.
Khafik menjelaskan, bahwa isu teror hantu bukanlah yang pertama kalinya terjadi. Setahun lalu, menurutnya, juga terdapat teror serupa yang akhirnya berhasil ditanggulangi setelah memanggil paranormal.
"Setahun yang lalu memang benar ada penampakan dan akhirnya semua bisa ditanggulangi setelah makhluk tak kasat mata jenis pocong tersebut kita panggilkan orang pintar," ujarnya.
Sementara itu, salah seorang tokoh pemuda Padomasan Andreas, menyebut perlu penelusuran lebih lanjut mengenai isu pocong yang meneror di Desa Padomasan. Mengingat tak menutup kemungkinan ada sejumlah orang yang iseng untuk menakut - nakuti dan membuat resah masyarakat.
"Saran saya warga jangan terlalu takut akan hal - hal gaib yang masih belum tentu kebenarannya. Karena hal itu juga butuh pembuktian jelas, takutnya ada orang iseng yang sengaja membuat keamanan desa goyah dan mencari celah orang untuk berbuat jahat ketika warga mulai dihantui ketakutan dan kecemasan berlebihan," tukasnya.
Baca Juga: Geger Isu Teror Pocong di Desa Padomasan, Gegara Lampu di Kuburan Mati?
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Sinopsis Film Mangku Pocong, Angkat Kisah Pesugihan Rumah Makan
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat