Ze Gomes Pede Curi Poin di Balikpapan, Akhiri Tren Negatif Arema FC?

"Kami termotivasi untuk meraih tiga poin. Kami semakin kuat dari hari ke hari," tegasnya.

Bernadette Sariyem
Jum'at, 17 Januari 2025 | 18:58 WIB
Ze Gomes Pede Curi Poin di Balikpapan, Akhiri Tren Negatif Arema FC?
Cuplikan laga Dewa United vs Arema FC. (Instagram/dewaunitedfc)

SuaraMalang.id - Arema FC berpeluang besar mencuri tiga poin saat menghadapi Borneo FC pada pekan ke-19 Liga 1 2024/2025, Minggu (19/1/2025).

Tim Pesut Etam sedang berada dalam tren negatif dengan tiga kekalahan beruntun di kandang, yang menyebabkan pelatih Pieter Huistra didepak usai kekalahan 1-3 dari Semen Padang pada 14 Januari lalu.

Namun, pelatih Arema FC Ze Gomes memilih untuk fokus pada timnya sendiri daripada memikirkan situasi lawan.

"Saya rasa apa yang terjadi pada Borneo FC tidak terlalu penting bagi kami. Kami harus fokus pada tim kami, bagaimana kami meraih kemenangan. Yang terpenting adalah memikirkan diri sendiri," ujar Ze Gomes.

Baca Juga:Ze Gomes Tak Gentar Hadapi Borneo FC: Arema Juga Tim Besar

Gomes mengungkapkan bahwa timnya telah mempersiapkan diri dengan intens, termasuk melakukan latihan finishing dan taktikal.

Pelatih asal Portugal itu juga sempat mempelajari permainan Borneo FC saat melawan Semen Padang untuk mencari celah kelemahan mereka.

"Saya cukup senang menghadapi tim kuat, karena itu menuntut kami untuk lebih baik dalam mempersiapkan diri," tambahnya.

Pada putaran pertama Liga 1, Arema FC harus mengakui keunggulan Borneo FC dengan skor 0-2.

Namun, Gomes optimis dengan perkembangan timnya dan percaya bahwa Singo Edan mampu menyulitkan tuan rumah di Stadion Batakan.

Baca Juga:Dari Arema FC ke PSS Sleman, Jayus Hariono Incar Pengalaman dan Prestasi Baru

"Kami termotivasi untuk meraih tiga poin. Kami semakin kuat dari hari ke hari," tegasnya.

Pertandingan melawan Borneo FC menjadi momen penting bagi Gomes untuk meraih kemenangan perdana sejak menahkodai Arema FC.

Setelah kekalahan 0-2 dari Dewa United di laga sebelumnya, Gomes mendapat sorotan tajam dari Aremania yang berharap tim kebanggaan mereka segera bangkit.

Duel antara Borneo FC dan Arema FC akan digelar di Stadion Batakan pada pukul 15.30 WIB. Laga ini dapat disaksikan secara langsung melalui layanan live streaming Vidio.com.

Arema FC kini berada dalam situasi krusial untuk kembali ke jalur kemenangan, sementara Borneo FC harus berjuang mengatasi krisis internal mereka. Pertarungan di Balikpapan ini menjanjikan aksi sengit dari kedua tim.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini