PKS Jodohkan Mantan Pj Wali Kota Malang dengan Kader Internal di Pilkada 2024

"Selain kader internal kami, Mas Fuad, kami juga mengusulkan pasangan Wahyu-Fuad. Berkasnya sudah ada di Jakarta," ungkap Trio

Bernadette Sariyem
Kamis, 15 Agustus 2024 | 19:06 WIB
PKS Jodohkan Mantan Pj Wali Kota Malang dengan Kader Internal di Pilkada 2024
Wahyu Hidayat.

SuaraMalang.id - Kader PKS Kota Malang, Ahmad Fuad Rahman, menjadi nama yang kuat diusulkan sebagai bakal calon kepala daerah dalam Pilkada Kota Malang 2024.

Ia diisukan akan dipasangkan dengan Wahyu Hidayat, mantan Pj Wali Kota Malang. Kabar ini dibenarkan oleh Sekretaris DPD PKS Kota Malang, Trio Agus Purwono, yang menyebutkan bahwa usulan pasangan Wahyu-Fuad sudah disampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS.

"Selain kader internal kami, Mas Fuad, kami juga mengusulkan pasangan Wahyu-Fuad. Berkasnya sudah ada di Jakarta," ungkap Trio, KAmis (15/8/2024).

Trio menambahkan, keputusan mengusulkan Wahyu Hidayat sebagai calon kepala daerah didasarkan pada rekam jejak dan pengalaman Wahyu selama menjabat. Komunikasi yang baik antara kedua belah pihak juga menjadi faktor penentu dalam prioritas pasangan ini.

Baca Juga:Kejutan Koalisi Pilkada Kota Malang: Gerindra Siapkan Senjata Rahasia

Pihak PKS berharap usulan tersebut mendapat persetujuan dari DPP PKS. Meskipun ada kemungkinan perubahan, Trio menegaskan bahwa pasangan Wahyu-Fuad menjadi prioritas utama yang diharapkan dapat menunjukkan progres signifikan dalam waktu dekat.

Ahmad Fuad Rahman sendiri mengaku siap mengikuti mekanisme internal partai, termasuk jika dirinya dipasangkan dengan Wahyu Hidayat.

Sebagai kader PKS, Fuad menyatakan kesiapannya untuk maju bersama siapapun yang dipilih oleh partai dalam Pilkada Kota Malang.

"Kami akan mengikuti mekanisme partai, termasuk dipasangkan dengan siapapun. Jika nantinya Pak Wahyu yang diusung sebagai N1, saya siap mendukung," jelas Fuad.

Dengan semakin dekatnya waktu menuju Pilkada Kota Malang, PKS terus mempersiapkan strategi terbaik dan diharapkan pasangan Wahyu-Fuad dapat menjadi kekuatan baru dalam kontestasi politik Kota Malang.

Baca Juga:Gerindra Kota Malang Siapkan Kejutan Koalisi Jelang Pendaftaran Calon Kepala Daerah

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini