Widodo Pompa Semangat Pemain Arema FC: Ada yang Bikin Kesalahan Jangan Di-bully

Pelatih Arema FC, Widodo C Putro meminta para pemainnya tetap semangat menatap sisa Liga 1 2023/2024.

Baehaqi Almutoif
Minggu, 31 Maret 2024 | 05:12 WIB
Widodo Pompa Semangat Pemain Arema FC: Ada yang Bikin Kesalahan Jangan Di-bully
Pelatih Arema FC Widodo Cahyono Putro (kiri) berfoto bersama dengan sang pemain Samuel Balinsa di sela sesi jumpa pers H-1 menjelang laga ke-30 melawan Persebaya Surabaya di Stadion Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (26/3/2024) ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

SuaraMalang.id - Pelatih Arema FC, Widodo C Putro meminta para pemainnya tetap semangat menatap sisa Liga 1 2023/2024.

Dia berharap skuad Singo Eda melupakan kekalahan melawan Persebaya. Tim harus segera bangit untuk menjauh dari zona degradasi.

“Emang kekalahan itu menyakitkan tapi saya bicara dengan pemain jangan putus asa jangan patah semangat. Karena kita masih ada beberapa pertandingan,” ujar Widodo dilansir dari Beritajatim.com--partner Suara.com.

Mantan juru taktik Persita Tangerang itu berupaya untuk memberikan motivasi kepada para pemain. Dia juga meminta para pemain saling merangkul dan memberikan motivasi.

Baca Juga:Dedik Setiawan Gagal Eksekusi Penalti Kontra Persebaya, WCP Pasang Badan

“Tetap semangat untuk pemain. Tentunya saya ke pemain tetap menumbuhkan semangat ya. Tidak ada yang putus asa tidak ada yang kecewa,” kata Widodo.

Widodo memahami hasil pertandingan melawan Persebaya menyisakan kekecewan pada punggawa klub berjuluk Singo Edan tersebut. Namun, saat ini tim lagi butuh untuk menjauh dari zona degradasi.

“Ya kecewa selesai dan tentunya saya harapkan ke pemain semua kebersamaan dijaga. Terus respek semua komunikasi respect. Jika ada temannya membikin kesalahan angkat support, jangan terus dijauhkan terus dibully harus disuport,” katanya.

Diakuinya, kekalahan melawan Persebaya para pemainnya kurang bermain lepas. Mereka bermain terlalu hati-hati karena tuntutan wajib menang..

“Tentunya ini inilah yang enggak boleh nanti dipertandingan berikutnya. Kalau kita ingin menang kalau kita ingin keluar kita harus baik dari awal. Kita harus keluar harus berani, jangan takut salah. Ini yang nantinya kita terus motivasi ke pemain ya dari awal kita start harus fight,” ujar Widodo.

Baca Juga:Arema FC vs Persebaya: Singo Edan Wajib Menang atau Degradasi

Arema FC mengalami kekalahan saat menjamu Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Rabu (27/3/2024). Singo Edan kalah dengan skor 0-1.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini