Bacaan Arab dan Latin Doa Masuk Masjid, Versi Pasnjang Serta Ringkas

Dua versi doa masuk masjid, baik yang singkat maupun yang lebih panjang, telah diajarkan dari generasi ke generasi untuk memperkuat hubungan spiritual

Chandra Iswinarno
Senin, 18 Maret 2024 | 18:06 WIB
Bacaan Arab dan Latin Doa Masuk Masjid, Versi Pasnjang Serta Ringkas
Ilustrasi Masjid. (Freepik)

SuaraMalang.id - Doa masuk masjid merupakan salah satu praktik penting dalam kehidupan beragama bagi umat Islam, terutama selama bulan suci Ramadan atau saat melakukan ibadah di masjid.

Doa ini dibaca sebagai tanda penghormatan dan permohonan perlindungan kepada Allah SWT dari segala pikiran negatif dan godaan syaitan.

Khususnya di Kabupaten Jember, umat Islam dapat memanfaatkan doa ini sebagai bagian dari rutinitas ibadah mereka.

Doa memasuki masjid tidak hanya melindungi kita dari godaan syaitan, tetapi juga dianggap sebagai pembuka pintu rahmat dari Allah SWT.

Baca Juga:Rasulullah SAW Ajak Umatnya Beristighfar Lebih dari 70 Kali Sehari

Hal ini sangat penting, terutama ketika umat Islam melaksanakan berbagai ibadah di masjid seperti sholat, berdzikir, mengaji, hingga sholawatan.

Dua versi doa masuk masjid, baik yang singkat maupun yang lebih panjang, telah diajarkan dari generasi ke generasi untuk memperkuat hubungan spiritual antara seorang Muslim dengan penciptanya.

Doa singkat yang sering diajarkan kepada anak-anak adalah:

"اللَّهُمَّ افْتَحْ لِى أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ"

Allahummaftahlii abwaaba rahmatik

Baca Juga:Doa Sebelum dan Sesudah Wudhu dalam Menyucikan Diri

Artinya "Ya Allah, bukakanlah pintu-pintu rahmat-Mu."

Sedangkan doa yang lebih panjang dan menyeluruh adalah:

"أَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ذُنُوْبِي وَافْتَحْ لِي أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ"

Artinya: "Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Besar, kepada Dzat-Nya Yang Maha Mulia, dan kepada kerajaan-Nya Yang Sedia dari setan yang terlontar. Dengan nama Allah dan segala puji bagi Allah. Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas Sayyidina Muhammad dan atas keluarga Sayyidina Muhammad. Hai Tuhanku, ampuni untukku segala dosaku. Buka lah bagiku segala pintu rahmat-Mu."

Pengamalan doa ini secara rutin tidak hanya meningkatkan ketakwaan, tetapi juga membantu memperkuat ikatan komunitas di masjid.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini