Pujian Quraish Shihab ke Daniel Mananta yang Suka Baca Al Quran

Quraish Shihab kemudian memberikan pujian atas keterbukaan Daniel untuk membaca Al-Quran selain Alkitab.

Chandra Iswinarno
Selasa, 11 Juli 2023 | 18:36 WIB
Pujian Quraish Shihab ke Daniel Mananta yang Suka Baca Al Quran
Daniel Mananta [Instagram]

SuaraMalang.id - Daniel Mananta baru-baru ini mengungkapkan bahwa dia telah membaca dan mempelajari Al-Quran. Pengakuan ini dia sampaikan dalam sebuah podcast kepada pemuka agama Islam, Quraish Shihab.

Menanggapi pengakuan tersebut, ayah dari Najwa Shihab ini justru memberikan pujian kepada Daniel Mananta. Berikut ulasan lengkapnya.

Ternyata ada alasan tersendiri mengapa Daniel menyampaikan hal tersebut kepada Quraish Shihab. Daniel merasa penasaran mengapa Quraish Shihab mengakui bahwa ia membaca Alkitab.

Quraish Shihab memberikan penjelasan bahwa tidak ada larangan bagi seseorang untuk membaca kitab suci agama lain. Meski begitu, Quraish menegaskan bahwa kitab suci agama masing-masing yang diyakini seharusnya menjadi prioritas.

Baca Juga:Daniel Mananta Akui Tertarik Baca Al-Qur'an, Penasaran Kenapa Muslim Punya Hati Damai

Pada titik ini, Daniel menyatakan bahwa ia pernah membaca kitab suci Al-Quran dalam terjemahan bahasa Inggris. Daniel bahkan mengakui bahwa ia telah membaca setengah dari isi kitab suci Al-Quran.

"Saya sebenarnya pernah mencoba membaca Al-Qur'an. Saya membacanya sampai setengah, tapi dalam bahasa Inggris. Saya tidak mengerti bahasa Arab," ungkap Daniel kepada Quraish dalam podcast yang dikutip, Selasa (11/7/2023).

"Tidak ada masalah," sahut Quraish Shihab.

Daniel kemudian menjelaskan mengapa dia tertarik untuk membaca Al-Quran.

Salah satu alasan Daniel tertarik membaca Al-Qur'an adalah karena kagum dengan beberapa temannya yang beragama Islam.

Baca Juga:Quraish Shihab Sebut LGBT Harus Dibatasi, Daniel Mananta Ungkap Pernyataan Mengejutkan

"Saya merasa banyak teman Muslim saya yang memiliki hati yang damai. Saya sangat suka berbicara dengan mereka," kata Daniel.

"Saya ingin tahu apa ajaran yang membuat mereka menjadi seperti ini, menjadi orang yang saya sukai. Itu sebabnya saya mulai mencari tahu tentang Al-Quran," tambahnya.

Quraish Shihab kemudian memberikan pujian atas keterbukaan Daniel untuk membaca Al-Quran selain Alkitab.

"Ya, itu wajar dan bagus. Banyak hal yang sejalan (antara Al-Quran dan Alkitab)," pungkas Quraish.

Kontributor : Elizabeth Yati

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini