SuaraMalang.id - Kabar terkait update Tragedi Kanjuruhan Malang masih tetap ramai kemarin, Selasa (15/11/2022). Keluarga korban tragedi malam nahas itu meminta keadilan ke kepolisian setempat.
Selain itu, masih ada kabar lain dari dunia artis. Denise Chariesta sampai sekarang kabarnya masih terlibat perseteruan dengan Uya Kuya. Persoalan ini diumbar oleh Denise lewat akun Instagramnya.
Berikut ini peristiwa yang ramai kemarin:
1. Keluarga korban Tragedi Kanjuruhan suarakan keadilan
Baca Juga:Viral Video Rekaman CCTV Pemuda Aniaya Dua Perempuan di Depan Kos di Malang
Keluarga korban Tragedi Kanjuruhan Malang Jawa Timur ( Jatim ) masih terus menyuarakan tuntutan keadilan kepada kepolisian setempat atas tragedi yang menewaskan keluarga mereka.
Terbaru, keluarga korban lewat tim bantuan hukum melapor ke Polres Malang. Hal ini disampaikan Ketua Tim Advokasi Bantuan Hukum Aremania Menggugat, Djoko Tritjahjana bersama Ketua Sekber Aremania Anto Baret.
Kedua orang ini bertemu dengan Kapolres Malan AKBP Putu Kholis Aryana, Selasa (15/11/22) siang. Keduanya telah menyerahkan laporan kepada polisi terkait kasus tersebut.
"Alhamdulillah laporan kita sudah diterima. Harapan kita upaya-upaya yang telah disupport Polres Malang ini akan segera kami tindaklanjuti, mudah-mudahan keadilan bisa segera tercapai," ungkap Djoko Tritjahjana dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.
2. Perseteruan Denise Chariesta dengan Uya Kuya
Perseteruan antara selebgram Denise Chariesta dengan Uya Kuya hingga kini masih terus berlanjut. Persoalan yang kian memanas itu kemudian diumbar Denise melalui akun Instagramnya.