SuaraMalang.id - Gempa bumi berkekuatan 6,0 mengguncang wilayah Mamberamo Papua, Sabtu (10/09/2022) pagi tadi sekitar pukul 06.44 WIB. Demikian dilaporkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Beberapa menit kemudia terjadi gempa susulan dengan kekuatan 5,5 sekitar pukul 06.51 WIB. Pusat gempa berada di daratan, barat laut Memberamo.
Untuk gempa pertama di kedalaman 10 kilometer dengan pusat gempada di 22 derajat barat laut. Sementara gempa kedua berada di kedalaman 16 kilometer di bawah tanah dengan titik di 32 kilometer barat laut memberamo.
Hal itu seperti dikutip dari laman media sosial BMKG. Lalu gempa susulan terjadi lagi sekitar pukul 07.05 dengan kekuatan 6,2. Pusat gempa 37 kilometer barat laut Mamberamo Tengah, Papua dan dengan kedalaman 16 kilometer, serta tidak berpotensi tsunami.
Baca Juga:Terjadi Gempa Bumi dengan Magnitudo 6,0 di Mamberamo