Rumah Warga Probolinggo Nyaris Ambruk Imbas Longsor

Rumah tersebut milik Radianto (42). Warga setempat, Abdul Malik menuturkan, plengsengan longsor akibat hujan deras sejak pukul 15.00 pada Senin (9/5/2022).

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Selasa, 10 Mei 2022 | 23:10 WIB
Rumah Warga Probolinggo Nyaris Ambruk Imbas Longsor
Tanah longsor di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. [Suaraindonesia.co.id]

SuaraMalang.id - Rumah warga di Dusun Alaskambang Desa Tambakukir, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo nyaris ambrol. Ini akibat plengsengan atau tembok penahan tanah (TPT) terlanda longsor.

Rumah tersebut milik Radianto (42). Warga setempat, Abdul Malik menuturkan, plengsengan longsor akibat hujan deras sejak pukul 15.00 pada Senin (9/5/2022), dan dua jam kemudian terjadi tanah longsor.

"Yang ambrol panjangnya sekitar 27 meter dan tinggi tembok itu 7 meter. Beruntung tidak ada korban dalam kejadian ini," ungkapnya seperti diberitakan Suaraindonesia.co.id, Selasa (10/05/2022).

Ia melanjutkan, belum ada penanganan lebih lanjut dari pemerintah atau otoritas setempat. Pihaknya cemas, jika tak segera ditangani dikhawatirkan terjadi longsor susulan akibat hujan deras.

Baca Juga:Spanduk Duetkan Khofifah-Anies Baswedan Pilpres 2024 Terpampang di Probolinggo

Sementara itu, Kasi kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, Abdullah menyebut telah mengetahui kejadian tersebut.

Namun pihaknya masih menunggu surat dari pemerintah desa melalui camat setempat untuk penanganan lebih lanjut.

"Saat ini kita masih koordinasi dengan pemerintah desa untuk antisipasi longsor susulan," jelasnya.

Sebagai informasi, dalam 3 hari terakhir masih terjadi hujan deras di sejumlah kawasan di Probolinggo.

Intensitas hujan mulai dari ringan, sedang hingga deras bahkan disertai angin kencang dan petir.

Baca Juga:Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran di Ruas Jalan Probolinggo-Lumajang, Polisi Siapkan Jalur Alternatif

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini