SuaraMalang.id - Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdulrahman menegaskan kalau stok Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia masih aman hingga akhir 2021.
Hal ini disampaikannya saat berkunjung ke Malang Jawa Timur, Jumat (15/10/2021). Abdulrahman menjawab pertanyaan wartawan soal kelangkaan BBM di wilayah Sumatera sejak kemarin.
"Stok aman sampai akhir tahun bahkan dengan pelonggaran PPKM ini memang ada prediksi peningkatan konsumsi BBM 10 persen. Tapi itu sudah diprediksi dan masih aman," katanya di Malang, Jumat (15/10/2021).
Untuk itu, Saleh menjelaskan, keluhan warga Sumut itu dikarenakan kondisi lapangan.
Baca Juga:BBM Langka di Pekanbaru, Antrean Kendaraan Mengular hingga 300 Meter
"Jadi sebenarnya tidak langka, memang ini ada gangguan penyaluran sebentar di salah satu lokasi tertentu, katakan truknya belum nyampai atau apa. Tapi secara umum kuota itu aman," ujarnya.
Terpisah, Direktur Bahan Bakar Minyak Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Patuan Alfon mengatakan sudah memerintahkan anggotanya mengecek langsung ke lapangan penyebab keterlambatan penyaluran BBM itu.
"Iya (karena keterlambatan) tapi akan tetap kami cek sudah dengan teman-teman nanti dicek. Tapi secara umum kami bisa katakan bahwa stok BBM insyallah aman sampai akhir tahun," tutup.
Sebelumnya, Warga Sumatera Utara dirisaukan oleh kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di beberapa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) sejak Senin (11/10/2021) kemarin.
Menanggapi langkanya BBM tersebut, Anggota Komite BPH Migas, Saleh Abdulrahman memastikan, kelangkaan itu bukan disebabkan kekurangan stok BBM.
Baca Juga:Inggris Dilanda Kelangkaan BBM, Militer Dikerahkan
Kontributor : Bob Bimantara Leander