SuaraMalang.id - Varian baru smartphone Xiaomi resmi diperkenalkan. Adalah Redmi Note 10S dan Redmi Note 10 5G.
Varian baru ini diklaim memberikan pilihan lebih leluasa sesuai dengan kebutuhan penggemar setia Xiaomi. Berikut spesifikasi Redmi Note 10S dan Redmi Note 10 5G dari Xiaomi Indonesia ini.
Redmi Note 10S
![Redmi Note 10S memiliki spesifikasi mirip dengan Realme 8. [Dok Xiaomi India]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/18/79041-redmi-note-10s.jpg)
Redmi Note 10S yang telah diluncurkan bulan Mei 2021 lalu menjadi salah satu smartphone kelas mid-range terbaik dengan menawarkan beragam fitur mumpuni yang value for money seperti 64MP Quad Camera untuk membidik momen berkesan.
Baca Juga:Dampak Kelangkaan Chipset Global, Harga Smartphone dan Laptop Terpantau Naik
Juga dilengkapi layar Super AMOLED FHD+ DotDisplay 6,43 inci, dan Dual Speakers untuk pengalaman multimedia yang memukau, chipset Helio G95 untuk performa mobile gaming, baterai 5.000 mAh yang mendukung Fast Charging 33W, serta fitur NFC yang memudahkan gaya hidup pengguna.
Setelah sebelumnya Redmi Note 10S tersedia dengan dua varian yaitu 6/64GB dan 8/128GB, kini "Jawaranya AMOLED 64MP" ini memberikan pilihan RAM dan penyimpanan terbaru yaitu 6/128GB.
Dengan rentang harga mulai dari Rp 2.899.000, pilihan varian terbaru ini akan semakin melengkapi gaya hidup dan produktivitas kawula muda sesuai dengan kebutuhannya masing-masing.
Hadir dengan tiga warna memukau, yaitu Onyx Gray, Pebble White, dan Ocean Blue, Redmi Note 10S varian 6/128GB ini bisa Xiaomi Fans dapatkan segera mulai dari 14 Oktober 2021 di Official Store Xiaomi Indonesia online mi.com, Akulaku, Blibli, Bukalapak, JD.ID, Lazada, Shopee dan Tokopedia serta penjualan offline di Authorized Xiaomi Store & Xiaomi Shop terdekat.
Redmi Note 10 5G
Baca Juga:Harga Ponsel Naik, Harga TV Xiaomi Turun
![Redmi Note 10 5G hadir dengan warna Chrome Silver. [Dok Xiaomi Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/14/21528-redmi-note-10-5g.jpg)
Varian lainnya yang hadir pada seri "Jawara" dari Xiaomi adalah tampilan warna baru yang disematkan pada Redmi Note 10 5G.
- 1
- 2