Sapi Bali Ngamuk di Banyuwangi, Tiga Jam Lepas Saat Mau Disembelih

Warga Desa Kalipait Kecamatan Tegaldimo Kabupaten Banyuwangi digegerkan dengan sapi ngamuk yang mengancam keselamatan.

Chandra Iswinarno
Selasa, 20 Juli 2021 | 13:01 WIB
Sapi Bali Ngamuk di Banyuwangi, Tiga Jam Lepas Saat Mau Disembelih
Ilustrasi sapi untuk kurban Idul Adha yang mengamuk di Banyuwangi. [Beritajatim.com]

SuaraMalang.id - Warga Desa Kalipait Kecamatan Tegaldimo Kabupaten Banyuwangi digegerkan dengan sapi ngamuk yang mengancam keselamatan.

Peristiwa tersebut terjadi saat sapi akan disembelih saat Hari Raya Idul Adha pada Selasa (20/7/2021).

Sapi jenis Bali tersebut mengamuk saat akan dibawa ke Masjid Baitul Mutaqin di desa setempat.

Hewan kurban tersebut bahkan sempat lepas dan lari ke jalan lantaran tali pengikatnya juga sempat putus hingga dua kali.

Baca Juga:Segini Berat Sapi Kurban Presiden Jokowi di Masjid Akbar Surabaya

Sapi yang berhasil ditangkap kemudian terpaksa disembelih di tempat.

Setelah itu, sapi kemudian diangkut menggunakan gerobak menuju masjid.

“Ya ada satu sapi yang tadi sempat mengamuk. Ada tiga sapi dan tujuh kambing yang hari ini dikurbankan,” kata pengurus takmir Akbal Mudlofar seperti dilansir beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Selasa (20/7/2021).

Rencananya, daging kurban akan dibagikan kepada warga sekitar dan kaum duafa di desa setempat.

Baca Juga:Dibeli dari Peternak Boyolali, Ini Harga 2 Sapi Kurban Presiden Jokowi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini