BPS: Kota Malang Inflasi 0,14 Persen pada Mei 2021

Inflasi adalah kemerosotan nilai uang (kertas) karena banyaknya dan cepatnya uang beredar sehingga menyebabkan naiknya harga barang-barang.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 03 Juni 2021 | 21:36 WIB
BPS: Kota Malang Inflasi 0,14 Persen pada Mei 2021
Ilustrasi. BPS: Mei 2021, Kota Malang Mengalami Inflasi 0,14 Persen [unsplash]

"Perilaku masyarakat yang lebih konsumtif pada Ramadhan dan Idul Fitri menyebabkan sebagian besar komoditas barang dan jasa mengalami kenaikan harga," kata Erny.

Jika dilihat berdasarkan komoditas, lanjut dia, kenaikan harga daging ayam ras memberikan andil cukup besar, dengan kenaikan 4,19 persen, dan andil 0,05 persen. Komoditas lainnya, baju muslim wanita naik 7,26 persen, rokok kretek 1,74 persen, emas perhiasan 2,38 persen, dan angkutan udara sebesar 1,71 persen.

Sementara untuk penghambat inflasi antara lain adalah penurunan harga cabai rawit sebesar 28,10 persen, cabai merah sebesar 21,05 persen, beras 0,70 persen, telur ayam ras 4,09 persen, dan bawang merah sebesar 2,99 persen.

Tercatat, inflasi Kota Malang masih lebih rendah jika dibandingkan dengan Jawa Timur yang sebesar 0,27 persen. Dari sejumlah kota dan kabupaten di Jawa Timur, Sumenep mencatat inflasi tertinggi mencapai 0,41 persen, dan terendah dialami Kota Madiun, yakni 0,05 persen.

Baca Juga:Wakil Wali Kota Malang Ingatkan Bahaya Diskonten, Apa itu?

(ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini