Populasi Macan Tutul Jawa di Taman Nasional Meru Betiri Bertambah

Terpantau ada 15 ekor macan tutul sepanjang tahun 2020.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Rabu, 13 Januari 2021 | 09:21 WIB
Populasi Macan Tutul Jawa di Taman Nasional Meru Betiri Bertambah
Macan Tutul Jawa. [foto; Taman Nasional Meru Betiri]

Pengelolaan  hutan bisa bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya, tidak hanya dari hasil kayu, tetapi juga dari ekowisata atau wisata alam.

“Mari menjaga dan melindungi aset yang sangat berharga ini termasuk satwa mangsa dan habitatnya sebagai titipan dari anak cucu kita dimasa yang akan datang,” pungkas Wiratno.

Taman Nasional Meru Betiri (TMNB) merupakan taman nasional yang berada di ujung tenggara Provinsi Jawa Timur.

Arealnya masuk dalam wilayah Jember dan Banyuwangi, dengan luas 580 km2.

Dikutip dari situs resmi TMNB, terdapat 9 subspesies macan tutul (Panthera Pardus). Salah satunya adalah Macan Tutul Jawa (Panthera pardus melas) yang sebarannya sangat terbatas.

Yakni hanya ada di Pulau Jawa, Kangean, Nusa Kambangan dan Pulau Sempu.

Macan tutul Jawa merupakan satwa yang dilindungi Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 1999, dengan kategori Critically Endangered dan termasuk dalam Appendix I CITES (Convention on International Trade in En-dangered Species of Wild Fauna and Flora). Populasi macan tutul di Pulau Jawa belum diketahui dengan pasti, namun diperkirakan terus menurun dan penyebarannya diperkirakan terus menyempit akibat fragmentasi hutan. Pada tahun 1992, jumlah total populasi macan tutul di kawasan konservasi di Pulau Jawa diperkirakan hanya mencapai sekitar 350 – 700 ekor.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini